PKB Sumenep Buka Pendaftaran Bacalon Kepala Daerah, Satu Orang Ambil Formulir

Avatar of PortalMadura.com

PortalMadura.Com, – DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, membuka pendaftaran bakal calon kepala daerah yang akan maju dari partai berlambang bola dunia. PKB membuka pengambilan formulir sejak tanggal 30 Oktober 2019 hingga 15 November 2019.

“Pendaftaran bacalon kepala daerah ini dibuka sejak hari ini hingga pertengahan bulan depan,” kata juru bicara , Syaiful A'la, Rabu (30/10/2019).

Menurutnya, pada hari pertama pembukaan, ada satu orang yang telah mengambil formulir ke PKB, yakni KH. Unais Ali Hisyam. Mantan anggota DPR RI itu merupakan kader PKB Sumenep dan aktif sebagai pengurus Dewan Syuro DPP PKB.

“Baru satu orang yang mengambil formulir untuk Bacalon Bupati. Sedangkan untuk Bacalon Wabup belum ada. Karena hari ini merupakan pertama dibuka pendaftaran,” ucap Syaiful.

Baca Juga: Kuasa Hukum Pencabulan Santri Minta Penyidik Polres Bekerja Maksimal

Sementara itu, KH Unais Ali Hisyam mengaku sengaja mengambil formulir pendaftaran Bacalon Kepala Daerah di hari perdana dibuka. Ia mengambil formulir untuk Bacalon Bupati.

“Saya mengambil formulir untuk Bacalon Bupati. Karena, tadi ada pilihan, formulir untuk Bupati dan Wakil Bupati,” ucap KH Unais Ali Hisyam usai mengambil formulir di Graha Gusdur PKB, jalan Imam Bonjol.

Unais menambahkan, motivasi dirinya mau mencalonkan diri sebagai Bacalon Bupati Sumenep karena tuntutan masyarakat yang menginginkan perubahan di Bumi Sumekar ini.

“Tujuan kami untuk meningkatkan pembangunan di Sumenep, termasuk peningkatan kesejahteraan rakyat Sumenep,” imbuhnya.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.