PKS Awali Kampanye Akbar di Stadion GBK

Avatar of PortalMadura.com

Jakarta – Sejumlah Partai Politik, Minggu (16/03/2014) menggelar kampanye perdana Pemilu 2014 di Ibu kota, salah satunya Partai Keadilan Sejatera (PKS) yang menggelar kampanye Akbar di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan Jakarta.

Ratusan ribu kader PKS dikerahkan untuk mengikuti Kampenye akbar yang dipimpin  Presiden PKS Anis Matta beserta politisi PKS lainnya seperti Ahmad Heryawan dan Hidayat Nurwahid serta beberapa juru kampanye nasional.

Wakil Sekretaris Jendral DPP PKS, Budi Hermawan, mengatakan dalam kampanye terbuka perdana tersebut hadir 333 juru kampanye tingkat nasional.

“Mereka dari pengurus DPP, para calon anggota legislatif, maupun kader yang menjadi menteri dan kepala daerah,” kata Budi.

Lanjut dia, Terkait Pejabat Publik dari PKS yang menjadi jurkamnas, mereka sudah mengajukan izin cuti untuk mengikuti kampanye ini. pungkasnya

Sementara itu, Saat PKS menggelar kampanye akbar di Stadion Gelora Bung Karno, tampak arus lalulintas di kawasan Jalan Gatot Subroto  Senayan terjadi kemacetan parah.

Pantauan media ini, kemacetan tersebut disebabkan sejumlah bus yang membawa kader PKS , memarkir di pinggir jalan, ditambah dengan volume kendaraan yang padat sehingga terjadi kemacetan . Nampak, sejumlah polisi kesibukan mengatur lalu lintas di kawasan tersebut.(htn)

*sumber deliknews

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.