PSBS Biak Vs Madura FC, Laga Berat Bagi Laskar Jokotole

Avatar of PortalMadura.com
PSBS Biak Vs Madura FC, Laga Berat Bagi Laskar Jokotole
PSBS Biak Vs Madura FC (@madura.fc_official)

PortalMadura.Com, Sumenep – Liga 2 Indonesia 2019 pekan ke-4 wilayah timur, salah satunya mempertemukan versus di Stadion Cendrawasih, Papua, Sabtu (6/7/2019) pukul 15.30 WIB.

Laga ini akan menjadi pembuktian layak menjadi kompetitor dalam perebutan klasemen sementara babak penyisihan hingga pekan ke-22.

Hingga pekan ke-3, kedua kesebelasan ini belum menunjukkan performa terbaiknya. Situs liga-indonesia.id melansir Cendrawasih Kuning, julukan PSBS berada di dasar klasemen sementara tanpa poin dan kemasukan gol hingga 5 kali dari dua kali main.

Sementara, Laskar Jokotole – julukan Madura FC pada laga tandang kedua ini harus mampu meraih poin penuh jika tidak ingin kembali melorot dari posisi 6.

Kekalahan Madura FC di kandang Martapura FC pada laga tandang perdana, Selasa (2/7/2019) sore, baru bisa mengantongi 4 poin dari tiga kali main (dua kali main kandang).

Fakta ini diakui pelatih Madura FC, Eduard Tjong. Ia bertanggung jawab atas anak asuhnya dan berjanji untuk melakukan evaluasi secara menyeluruh.

“Kami langsung mengevaluasi, memang ada beberapa hal tak sesuai harapan, di antaranya penyelesaian akhir dan belum konsistennya performa sejumlah pemain,” ujar Edu sapaan akrab Eduard Tjong, usai laga versus Martapura FC.

Ia pun meminta maaf, karena tidak bisa membawa poin dari kandang Martapura FC. Namun, Edu mengakui jika stamina anak asuhnya ada perkembangan positif.

Bahkan, pihaknya menilai punggawa Madura FC sudah mendominasi permainan di babak kedua melawan Martapura FC dan tercipta sejumlah peluang.

“Tetapi, belum bisa diselesaikan secara baik untuk menghasilkan gol,” katanya.

Edu dapat mengambil pelajaran berharga sebagai modal pada dua laga tandang berikutnya, melawan PSBS Biak pada Sabtu (6/7/2019) dan akan sambangi markas Mitra Kukar pada Minggu (14/7/2019).

Berikut klasemen sementara babak penyisihan Liga 2 2019 hingga, Selasa (2/7/2019). Cek selengkapnya DISINI

(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.