Realiasi Anggaran Pemulihan Ekonomi Nasional Hanya 72,3 Persen

Avatar of PortalMadura.com
Realiasi Anggaran Pemulihan Ekonomi Nasional Hanya 72,3 Persen
Ilustrasi (NET)

PortalMadura.Com – Pemerintah mengatakan hingga 23 Desember 2020, progres realisasi program Nasional (PEN) sudah mencapai Rp502,71 triliun atau 72,3 persen dari total anggaran Rp695,2 triliun.

Staf Ahli Menteri Keuangan Bidang Pengeluaran Negara Kunta Wibawa Dasa Nugraha mengatakan pemerintah terus berupaya memaksimalkan penyaluran program PEN hingga akhir tahun 2020 untuk mendukung pergerakan ekonomi masyarakat sekaligus sebagai daya ungkit pertumbuhan ekonomi nasional serta penanganan bidang kesehatan.

Kunta menjelaskan dua klaster di dalam program PEN mencatat pencapaian lebih dari 90 persen, yaitu klaster perlindungan sosial yang mencapai 94,7 persen atau sebesar Rp217,99 triliun dari alokasi anggaran sebesar Rp230,21 triliun.

“Selain itu, klaster UMKM mencapai realisasi sebesar 92,8 persen atau Rp107,93 triliun dari alokasi anggaran sebesar Rp116,31 triliun,” ujar Kunta dalam keterangan resmi, Rabu (30/12/2020).

Dia mengatakan dalam kedua klaster tersebut terdapat sejumlah program yang telah mencapai realisasi 100 persen.

Selanjutnya, Kunta mengatakan pada klaster Sektoral K/L dan Pemda mencapai realisasi 88,1 persen atau Rp59,77 triliun dari alokasi anggaran sebesar Rp67,86 triliun.

Untuk klaster Kesehatan realisasinya mencapai 54,4 persen atau Rp54,13 triliun dari alokasi anggaran sebesar Rp99,5 triliun serta klaster Insentif Usaha dengan realisasi sebesar 45,4 persen atau Rp54,73 trililun dari alokasi anggaran sebesar Rp120,61 triliun.

Kemudian terakhir klaster Pembiayaan Korporasi mencapai realisasi sebesar 13,4 persen atau sebesar Rp8,16 triliun dari alokasi anggaran sebesar Rp60,73 triliun.

“Realisasi program PEN menunjukkan akselerasi yang terus meningkat pada kuartal keempat 2020 ini, telah mencapai Rp184,3 triliun jika dibandingkan dengan realisasi per 30 September 2020 sebesar Rp318,48 triliun,” jelas Kunta.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.