Ribuan Ulama dan Kiai Madura Dukung Mensos Maju Pilgub Jatim

Avatar of PortalMadura.Com
Ribuan Ulama dan Kiai Madura Dukung Mensos Maju Pilgub Jatim
Aliansi Santri Pemuda Ekonom dan Kiai

PortalMadura.Com, – Menjelang pemilihan Gubernur Jawa Timur, Aliansi Santri Pemuda Ekonom dan Kiai (Aspek) menggelar dzikir kebangsaan dan penyerahan 1.000 tanda tangan di Pondok Pesantren Al Anwar, Desa Patereman, Kecamatan Modung, Bangkalan, Madura, Jawa Timur, Minggu (24/9/2017).

Acara yang dihadiri sekitar 400 kiai dari 4 kabupaten di Madura tersebut, sebagai bentuk dukungan kepada Menteri Sosial RI, Khofifah Indar Parawansah, untuk keikutsertaannya dalam Pilgub Jawa Timur 2018.

“Gerakan ini murni dari kami, para kiai, ustadz dan guru ngaji yang menginginkan Ibu Khofifah menjadi Gubernur Jawa Timur,” terang Koordinator ASPEK, KH. Muhlis Muhsin.

Rencananya, tanda tengan tersebut, akan langsung diserahkan kepada ketika berkunjung ke Madura. Bahkan, ASPEK menegaskan tanda tangan yang telah terkumpul lebih dari 2.000 itu akan diantarkan ke Presiden Joko Widodo secara langsung, jika Ketua Muslimah itu tidak ada agenda ke Madura dalam waktu dekat.

Menurutnya, dukungan ASPEK kepada Khofifah Indar Prawansah dinilai sangat tepat, selain telah memiliki pengalaman di bidang birokrasi, beberapa organisasi besar telah berhasil dipimpin dan telah membawa perubahan yang sangat signifikan bagi kemaslahatan masyarakat.

“Ibu Khofifah ini adalah kader terbaik NU, yang telah memiliki banyak pengalaman, dan ada nilai terpenting dari beliau, kami percaya beliau menjadi pemimpin yang Shidiq, Amanah, Tabligh, Fatonah,” lanjut dia.

Sementara itu, Pengasuh Pondok Pesantren, Nasrul Ulum, Pamekasan yang didaulat menjadi penasehat ASPEK se-Madura, berharap pencalonan Khofifah dilancarkan dan ditakdirkan menjadi Gubernur Jawa Timur,dan membawa kemajuan bagi masyarakat Jawa Timur.

“Mudah-mudahn diperlancar ya, dan menjadi Gebernur Jawa Timur,” tandasnya.(Hamid/Har)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.