Satu JCH Asal Sumenep Dirawat di Rumah Sakit Arab Saudi

Avatar of PortalMadura.com
Ada Perubahan Jadwal Pemberangkatan Dua Kloter Jemaah Haji Sumenep
dok. Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umroh, Kemenag Kabupaten Sumenep, Moh Rifa'i Hasyim (Foto: Samsul Arifin)

PortalMadura.Com, – Satu Jemaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, terpaksa harus dirawat di Rumah Sakit Arab Saudi.

Seorang jemaah asal Kecamatan Arjasa, Siti Julia Suryadi (62) itu dirawat lantaran usianya sudah lanjut. Sedangkan jemaah lainnya sudah siap-siap berangkat melaksanakan ibadah wukuf di Padang Arofah, besok.

“Kemungkinan besar satu jemaah itu tidak bisa ikut melaksanakan wukuf bersama yang lain. Ia akan diikutkan dalam Safari Wukuf yang dilaksanakan oleh Satuan Operasional Arafah Musdalifah Mina menggunakan ambulans,” kata Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Sumenep, Moh Rifa'i Hasyim, Jumat (9/8/2019).

Ia menyampaikan, petugas haji yang ikut tahun 2019 harus lebih intensif mengawasi dan menjaga para JCH, utamanya mereka yang usianya sudah lanjut dengan tujuan para jemaah bisa melaksanakan ibadah dengan khusyuk.

Baca Juga : Kasus Sabu, Polisi Tangkap Pelajar SMA di Sumenep

“Semoga para jemaah menjadi haji mabrur dan tidak mengalami kendala apapun saat melaksanakan rukun haji,” paparnya.

Pada tahun 2019, sebanyak 752 JCH yang melaksanakan rukun Islam ke lima yang berasal dari Sumenep. Mereka terbagi atas dua kloter yakni kloter 06 sebanyak 445 orang dan kloter 07 sebanyak 307 orang. Untuk kloter 07 digabung dengan jemaah calon haji asal Surabaya sebanyak 138 orang.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.