Sebaiknya Pakai Jas Hujan Jenis Ini Saat Musim Penghujan

Avatar of PortalMadura.com
Sebaiknya-Pakai-Jas-Hujan-Jenis-Ini-Saat-Musim-Penghujan
Ilustrasi (mobilinanews.com)

PortalMadura.Com – Di beberapa wilayah di Indonesia, sudah sering mengguyur. Bahkan, dari pagi sampai hampir petang pun kondisi cuaca terus mendung. Apabila seperti ini terus, maka setiap pengendara motor harus lebih waspada dan tidak lupa menyiapkan .

Hal ini tidak lain agar meminimalisir masuknya air yang mengenai bagian tubuh dan pakaian ketika berkendara dalam kondisi hujan. Sebenarnya ada banyak jenis jas hujan yang ada di pasaran dengan kekurangan dan kelebihannya. Tapi, ada jas hujan yang tertentu yang lebih tepat Anda gunakan. Apa itu?.

Dilansir PortalMadura.Com, Kamis (18/11/2021) dari laman Liputan6.Com, untuk pemilihan jas hujan disarankan memilih jas hujan yang tepat mulai dari jenis hingga warnanya sendiri. Hal ini untuk kenyamanan dan keamanan pengendara maupun pengguna sepeda motor lainnya.

Disebutkan, jas hujan yang baik dan aman digunakan adalah jas hujan yang setelan yang merupakan setelan atas berupa jaket dan setelah bawah berupa celana.

Jas hujan seperti ini memudahkan pengendara motor untuk bergerak dan menutup seluruh bagian tubuh Anda dengan pas serta tidak mengganggu pengendara lain atau orang yang dibonceng.

Hindari Jas Hujan Ponco

Penggunaan jas hujan jenis ponco tidak disarankan. Jas hujan jenis ini memiliki kelebihan yakni ukurannya yang sangat besar dan bisa melindungi tubuh pengendara.

Namun jas hujan jenis ponco berisiko tersangkut pada roda kendaraan pengguna atau bahkan bisa tersangkut dengan kendaraan lain sehingga bisa menyebabkan kecelakaan.

Selain itu, jas hujan tipe ponco akan menghalangi pandangan dari pengendara lain apabila tertiup angin dan akan menyebabkan kecelakaan juga.

Disarankan pula memilih jas hujan dengan warna cerah dan mencolok. Hal ini agar memudahkan pengendara lain dalam melihat keberadaan Anda. Hal ini karena ketika turun hujan, tingkat pengelihatan pengendara akan berkurang dikarenakan terhalangi oleh air hujan.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.