Selain Santuni Anak Yatim, Bupati Pamekasan Minta Tingkatkan Silaturrahmi

Avatar of PortalMadura.Com
Selain Santuni Anak Yatim, Bupati Pamekasan Minta Tingkatkan Silaturrahmi
Safari Ramadhan

PortalMadura.Com, Pamekasan – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan, Madura, Jawa Timur menggelar di Kecamatan Kadur dan Kecamatan Larangan, guna mempererat tali silaturrahim antara pejabat dengan masyarakat , Kamis (25/6/2015).

Dalam acara yang dihadiri seluruh pimpinan satuan kerja perangkat daerah (SKPD) Pemkab Pamekasan itu, Bupati Achmad Syafii menyerahkan bantuan kepada anak yatim. Bantuan tersebut berupa beras dan sejumlah uang.

“Alhamdulillah tahun ini kita kembali silaturrahim di pendopo kecamatan, dimana tahun kemarin kita silaturrahminya ke pesantren-pesantren. Walaupun silaturrahmi kita jarang, mudah-mudahan tidak mengurangi hikmah,” kata , Achmad Syafii, dalam rilisnya yang diterima PortalMadura.Com, Jumat (26/6/2015).

Menurutnya, menjalin tali persaudaraan atau silaturrahmi antara pemerintah dengan masyarakat memiliki dampak yang luar biasa untuk pembangunan Pamekasan kearah yang lebih baik. Sebab, pihaknya dapat menyerap aspirasi dari bawah tentang apa keluhan dan keinginan masyarakat sesungguhnya.

“Dengan demikian, semoga silaturrahim kita kedepan bisa semakin baik. Berkat kebersamaan kita selama ini, kondisi Pamekasan masih dalam keadaan aman dan kondusif. Semoga kita bisa mempertahankan dan dapat memperbaiki di masa yang akan datang,” ungkapnya.

Mantan anggota DPR RI ini menambahkan, semua program yang telah dicanangkan pemerintah tidak akan berhasil tanpa dukungan dari masyarakat. Silaturrahmi itu bisa dilakukan secara langsung atau melalui media penyambung aspirasi lainnya.

“Apalagi tahun ini kita akan melaksanakan pilkades serentak di 70 desa. Termasuk 5 desa di Kecamatan Kadur dan 7 desa di Kecamatan Larangan. Oleh karena itu, perlu dukungan dari masyarakat,” kata pria bersahaja ini.

Dalam kesempatan itu pula, bupati menyampaikan beberapa agenda penting yang telah dilaksanakan bersama DPRD. Yaitu penetapan Peraturan Daerah (Perda) tentang hiburan, seni dan budaya serta Perda rumah kos dan hotel, kemudian juga perda pandai membaca Al-qur'an.

“Saya bersyukur, seluruh kepala cabang dinas se Kabupaten Pamekasan begitu bersemangat untuk terus melakukan pembinaan kepada guru agama di sekolah dasar. Dengan harapan dengan perda ini, anak anak yang lulus SD lancar membaca Al-qur'an,” lanjut bupati dua periode ini.

Perlu diketahui, kegiatan Safari Ramadhan kali ini dimulai dari Kecamatan Kadur, dengan rincian kegiatan, serap aspirasi, santuni anak yatim, solat maghrib dan buka bersama masyarakat. Kemudian dilanjutkan ke Kecamatan Larangan dengan kegiatan, solat isya' dan salat tarawih bersama di pendopo kecamatan, santuni anak yatim dan agenda terakhir adalah serap aspirasi. (Marzukiy/choir)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.