PortalMadura.Com – Kebiasaan menggonta-ganti Bahan Bakar Minyak (BBM) lumayan banyak dilakukan oleh pengendara motor. Biasanya, hal itu dilakukan lantaran harga yang ditetapkan pada jenis BBM ataupun karena harus mengantre saat membeli.
Tapi, tidak sedikit juga para pengendara yang kurang peduli atau melakukan hal tersebut tanpa mengetahui tentang efek samping yang bisa ditimbulkan apabila sering mengganti BBM. Nah, benarkah memang ada dampaknya?.
Technical Training Roda Dua PT Suzuki Indomobil Sales, Dadan Danil menjelaskan, sebenarnya tidak ada efek dari seringnya mengganti jenis BBM pada mesin.
“Kalau untuk motor injeksi, enggak bermasalah, selagi masih dalam batas oktan minimal yang dikeluarkan pabrikan. Biasanya, di buku petunjuk pemilik ada,” katanya.
Jadi, batas oktan minimal wajib diperhatikan pengguna kendaraan. Sebab, hal itu bisa berdampak pada munculnya kerak di ruang bakar mesin.
“Kalau kerak, tanpa gonta-ganti BBM juga pasti ada. Yang pasti paling banyak keraknya adalah BBM dengan oktan paling rendah. Jadi, pada dasarnya enggak masalah, hanya saja baiknya pakai Pertamax,” ujarnya. (viva.co.id/Putri)