Studi: Anak Sering Dapat Pelukan Bisa Bikin Otaknya Lebih Cerdas

Avatar of PortalMadura.com
Studi Anak Sering Dapat Pelukan Bisa Bikin Otaknya Lebih Cerdas
Ilustrasi (Hello Sehat)

PortalMadura.Com – Ada sebuah peribahasa yang mengatakan bahwa kasih sayang ibu sepanjang jalan, kasih sayang anak sepanjang penggalan. Maksudnya, kasih sayang ibu tidak dapat dihitung sejak Anda lahir, sedangkan kasih sayang anak tidak sebesar rasa sayang orang tua.

Dengan kata lain, kasih sayang orang tua pada anak tidak bisa disepelekan, apalagi diabaikan. Karena, kasih sayang itu tidak hanya bisa memberi pengaruh pada kesehatan mental anak, namun juga kesehatan otak dan tingkat kecerdasannya.

Salah satu bentuk kasih sayang itu melalui sentuhan atau pelukan. Bagaimana bisa?. Pasalnya, pelukan mempunyai dampak positif bagi tumbuh kembang anak, khususnya pada otaknya.

Dilansir PortalMadura.Com, Selasa (22/10/2019), dari laman Fimela.com, Sebagaimana sebuah penelitian yang dilakukan Weizmann Institute of Science dan diterbitkan dalam jurnal Developmental Cell menemukan bahwa sentuhan atau pelukan yang diberikan ibu mampu memberikan respon kimia yang mengindikasikan adanya perkembangan baik pada otak bayi.

Pelukan Membuat Otak Anak Berkembang

Apa arti pelukan?. Sekilas mungkin hanya sebatas memeluk saja, tapi siapa sangka jika makna dari pelukan tersebut mengandung banyak manfaat bagi anak?.

Pelukan yang diberikan orang tua merangsang pelepasan “hormon cinta” atau oksitosin pada otak bayi sehingga memberikan manfaat mengembangkan struktur otak.

Tidak hanya itu, sentuhan kasih sayang ini juga membantu membuat jantung bayi rileks dan meningkatkan kinerja metabolisme makanan pada anak.

Penelitian lain dari Stanford’s Medicine dan diterbitkan dalam jurnal kesehatan Neonatology mengungkapkan bahwa sentuhan kulit ke kulit dari ibu ke bayi di satu jam pertama setelah melahirkan membantu regulasi suhu tubuh bayi, detak jantung, mengatur pernapasan dan meredakan tangisnya.

Baca Juga : 5 Manfaat Menakjubkan Berpelukan Bagi Kesehatan

Dari penjelasan di atas maka, jangan sepelekan pelukan pada bayi dan anak ya Moms, karena ternyata pelukan sayang bisa membuat otaknya berkembang dengan baik. Cara ini mungkin terbilang sederhana saja, namun memiliki manfaat baik bagi anak. Bagaimana, sudah siap untuk memeluknya?. Selamat mencoba.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.