Suka Kunjungi Kota Yogyakarta? Ternyata Ini 4 Lokasi yang Menyeramkan

Avatar of PortalMadura.com
Suka Kunjungi Kota Yogyakarta? Ternyata Ini 4 Lokasi yang Menyeramkan
ilustrasi

PortalMadura.Com – Yogyakarta merupakan kota yang penuh dengan budaya serta kehidupan masyarakatnya masih memegang teguh adat istiadat dan budaya Jawa. Bahkan, sistem pemerintahannya masih mempertahankan model kerajaan. Selain itu, ternyata di kota ini juga menyimpan beberapa kisah mistik.

Di beberapa sudut , telah banyak beredar cerita di masyarakat tentang tempat-tempat yang dianggap angker atau berhantu dan sering digunakan sebagai tujuan wisata mistis. Konon, banyak warga yang sudah melihat sosok misterius di beberapa tempat tersebut.

Salah satu tempat wisata yang dianggap angker, yaitu Parangkusumo, Kraton Jogja dan juga Gunung Merapi yang menyimpan misteri menyeramkan di Jogja. Akan tetapi, ada beberapa tempat yang tidak kalah menyeramkannya. Penasaran tempat apa saja itu?.

Berikut lima lokasi di Yogyakarta yang dianggap menyeramkan:

Panggung Krapyak atau Kandang Menjangan
Di zaman dulu tempat ini adalah hutan dan menjadi tempat favorit oleh para kerabat keraton untuk melakukan perburuan. Di mana pada saat itu pada tahun 1613 ada kerabat keraton yang meninggal diakibatkan oleh serangan menjangan atau kijang.

Maka untuk memperingati kematian beliau, dibangunlah sebuah bangunan dengan bentuk benteng dan juga mempunyai fungsi untuk berlindung dari binatang liar.

Konon katanya warga, ada yang melihat hantu kijang atau sosok pemburu yang tiba-tiba saja melintas dan langsung menghilang.

Bunderan Teknik UGM
Jika Anda memiliki teman Mahasiswa di Yogyakarta atau yang berkuliah di sana tentu pernah melewati tempat ini. Kabarnya, bundaran teknik UGM ini jika dilewati sendirian pada malam hari Anda dilarang menyanyikan lagu “gugur pahlawan” lantaran saat menyanyikan lagu itu katanya akan ada arwah yang menyerupai pahlawan dan akan ikut bernyanyi bersama Anda.

Benteng Vredeburg
Benteng Vredeburg merupakan salah satu peninggalan bersejarah yang di bangun pada tahun 1760 yang dilakukan oleh Sri Sultan Hamengku Buwono I. Di mana kala itu benteng ini dipergunakan oleh VOC dan juga beberapa tahanan para bangsawan kala menghadapi penjajah Belanda.

Konon, di tempat ini kerap ada arwah penampakan yang kerap menggangu para pengunjung dan mengganggunya.

Bioskop XXI
Rupanya tempat untuk melihat film atau bioskop ini merupakan tempat yang terkenal angker. Bioskop XXI yang ada di Jalan Solo ini katanya memiliki misteri yang menakutkan.

Pernah ada cerita menyeramkan, di mana ada empat pengunjung bioskop. Saat masuk ke dalam theater keempat pengunjung itu melihat penuh sekali dengan pengunjung, akan tetapi usai mereka keluar tidak melihat 1 orang pun yang juga ikut keluar. Kemudian, mereka bertanya kepada satpam, ternyata satpam pun bilang jika sebenarnya hanya ada 4 orang saja tadi yang masuk ke dalam bioskop.

Mall Ambarrukmo Plaza
Mall Ambarrukmo Plaza di zaman dulu merupakan pesanggrahan atau peninggalan sultan Hamengku Buwono VII. Di mana kala itu tempat itu adalah kebun buah, dan juga untuk kandang kuda, serta terdapat kolam renang yang dianggap suci.

Di tahun 2004 sampai 2005 kala pembangunan kerap terjadi hal – hal yang mistis. Seperti tanah yang tidak bisa diambil, meski kala itu menggunakan eskavator, bahkan kabarnya ada juga rumput yang tidak bisa di potong.

Kabar yang menyeramkan lainnya adalah toilet lantai satu. Konon, di sana ada penunggu yang selalu menemani para karyawan cleaning service yang kerja sift malam. Hantu itu merubah wujudnya menjadi seorang pengunjung dan kemudian masuk kamar mandi, anehnya usai ditunggu berlama-lama pengunjung itu tidak juga keluar.

Nah, itu dia beberapa tempat di Yogyakarta yang mempunyai cerita seram. Mungkin tidak semua orang pernah mengalaminya, akan tetapi jangan pernah menantang, karena bisa membuat Anda kapok dan tidak mau mengalaminya lagi jika hal itu terjadi kepada Anda. (hanyatauaja.com/Lala)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.