5 Surat Yang Dibaca Saat Hamil Muda

Avatar of PortalMadura.com
5 Surat Yang Dibaca Saat Hamil Muda
5 Surat Yang Dibaca Saat Hamil Muda

PortalMadura.com- Kehamilan merupakan salah satu hal yang sangt ditunggu seorang wanita yang baru menikah. Namun dalam prosesnya acapkali terjadi beragam problem, untuk itu dalam keyakinan umat muslim di anjurkan beberapa Surat Yang Dibaca Saat .

Surah yang di dapat dibaca saat hamil muda ini merupakan upaya seorang wanita untuk mendapatkan keberkahan dalam kehamilan yang dijalani. Dan tentunya untuk mengharap ridho dari Allah SWT, agar kelak anak yang dikandungya dapat menjadi harpan agama, kelaurga, bang dan negara.

Namun selain doa yang terus tanpa henti di panjatkan, menjaga kesehatan dan bayi dalam kandungan menjadi ikhtiar yang tidak boleh dilupakan.

Kesehatan Ibu dan Janin bisa dilakukan dengan menjaga pola hdup sehat dan ketenangan pikiran saat dalam masa kehamilan. Sehignga Ibu dan anak yang dilahirkan sehat.

Anjuran Surat Yang Dibaca Saat Hamil Muda

1. Surat Yusuf

Nabi Yusuf dikenal sebagai nabi yang paling tampan rupawan dan mulia. Dalam banyak kisah, dikatakan bahwa ketampanan Nabi Yusuf membuatnya dikagumi dan terkenal di masanya.

Oleh karena itu, membaca Surah Yusuf saat hamil diyakini dapat memberikan bayi yang sedang hamil persamaan dan akhlak yang mulia seperti Nabi Yusuf AS.

2. Surah Al Fatihah

Alfatihah, juga dikenal sebagai Ummul Qur'an, adalah salah satu surah dalam Al-Qur'an yang paling mulia. Membaca Alfatihah merupakan syarat sahnya shalat. Surah Al Fatihah dipercaya dapat menenangkan pikiran dan meningkatkan daya ingat.

Oleh karena itu, konon surah ini menjadi salah satu Surat Yang Dibaca Saat Hamil Muda dan diharapakan rutin di amalkan. Dengan cara ini, suatu saat diharapkan sang anak akan merasa nyaman dan memiliki daya ingat yang kuat.

3. Surah Al-Baqarah

Surah Al-Baqarah adalah surah terpanjang dalam Al Qur'an dan terdiri dari 286 ayat. Didalam Surah Al-Baqarah Itu berisi banyak ayat-ayta yang mulia dengan beragam pelajaran berharga bagi mereka yang mempelajarinya. Salah satunya adalah ayat ke 128, yang banyak direkomendasikan untuk dibaca secara teratur oleh ibu hamil.

Ayat 128 dalam Surat Al Baqarah sebenarnya adalah doa yang diucapkan oleh Nabi Ibrahim AS dengan putranya Nabi Ismail AS dan berbunyi sebagai berikut:

“Rabbanaa waj ‘ainaa muslimaini wa min dzurriyyatinaa ummatam muslimatal laka wa arina manaasikanaa wa tub ‘alainna innakan antattawwaabur rahiim”.

Yang artinya,

“Ya Tuhan kami, jadikanlah kami berdua orang yang tunduk patuh kepada Engkau, dan (jadikanlah) di antara anak cucu kami umat yang patuh terhadap engkau, dan tunjukilah kami tata cara melaksanakan ibadah, dan terimalah taubat kami, sesungguhnya Engkaulah Yang Maha Penerima taubat lagi Maha Penyayang”.

4. Surah Yasin

Surah Yasin adalah surah 36 darlam Al Qur'an dan terdiri dari 83 ayat. Surah Yasin dinilai memiliki banyak keutamaan, apalagi jika dibaca secara rutin oleh ibu hamil. Ibu-ibu yang membaca Surah Yasin ingin anaknya tenang dan terbebas dari godaan setan.

5. Surat Al Insyirah

Surat Al Insyirah merupakan doa yang dapat baca sat hamil muda, karena surah ini diyakini berperan sebagai penyembuh berbagai macam penyakit.

Ibu  yang tengah hamil muda dianjurkan membaca surat Al-Insyirah sebanyak tujuh kali setiap ba'da sholat maghrib, kemudian ditiupkan pada perut yang sedang mengandung.

Di dalam surah ini, Allah telah menegaskan bahwa selalu ada kemudahan usai kesulitan.

6. Surah Maryam

surah maryam untuk ibu hamil muda (1)

Surat 19 dari Al-Qur'an yang terdiri dari 89 ayat sering dibaca oleh ibu hamil. Surah Maryam banyak bercerita tentang perjuangan Siti Maryam saat melahirkan Nabi Isa AS, mulai dari proses kelahiran hingga doa-doa yang dipanjatkan.

Surah Maryam banyak diyakini menjadi doa wajib bagi ibu hamil untuk memudahkan proses persalinan. Selain itu, di dalam Surah Maryam terdapat ayat-ayat yang mengandung doa agar anak-anak dapat melayani orang tua mereka di masa depan.

Doa Suami Untuk Kesehatan Ibu dan Anak

Selain doa-doa di atas, ada satu doa yang dianjurkan untuk dibaca oleh Papa selama sang istri tengah mengandung. Berikut adalah lafalnya:

Allahummahfadz waladî mâ dâma fî bathni zaujatî wasyfihi anta asy-syâfi lâ syifâ`an illâ syifâuka syifâ`an lâ yughâdiru saqaman. Allahumma shawwirhu fî bathni zaujatî shûratan hasanatan watsabbit qolbahu îmânan bika wa bi-Rasûlika. Allahumma akhrijhu mim bathni zaujatî waqta wilâdatihâ sahlan wa taslîman. Allahumma ij'alhu shahîhan kâmilan wa ‘âqilan hâdziqan ‘âmilan. Allahumma thowwil ‘umrohu wa shahhih jasadahu wa hassin khuluqohu wa afshah lisânahu wa ahsin shautahu liqirooatil hadîtsi wal qur`ânil ‘adzîm bibarokati Muhammadin shallallâhu ‘alaihi wasallam. Walhamdulillâhi Robbil ‘âlamîn.

Artinya:

Ya Allah, jagalah anakku selama ia berada dalam perut istriku, sehatkan ia, sesungguhnya Engkau Yang Maha Menyehatkan, tak ada kesehatan kecuali kesehatan dari-Mu, kesehatan yang tak terganggu penyakit.

Ya Allah, bentuk ia yang ada di perut istriku dalam rupa yang baik, tetapkan dalam hatinya keimanan pada-Mu pada Rasul-Mu. Ya Allah, keluarkan dia dari perut istriku pada saat kelahirannya secara mudah dan selamat.

Ya Allah, jadikan ia utuh, sempurna, berakal, cerdas, banyak beramal. Ya Allah, panjangkan umurnya, sehatkan jasadnya, baguskan rupanya, dan fasihkan lisannya untuk membaca hadits dan Al-Qur'an Yang Agung, dengan berkah Nabi Muhammad SAW. Segala puji bagi Allah, Tuhan semesta Alam.

Itulah Beragam anjuran Surat Yang Dibaca Saat Hamil Muda, agar Ibu dan Bayi mendaptkan limphan kesehatan dan keselamatan sejak awal kehamilan hingga proses melahirkan.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.