Waspada! Ini Spam Facebook Yang Bakal Menipu Anda

Avatar of PortalMadura.Com
Screenshot facebook
Screenshot facebook

PortalMadura.Com – Sepekan terakhir ini kembali muncul scam atau yang secara otomatis berada di beranda (kronologis) akun facebook Anda. Spam itu, seperti Anda diarahkan ke sebuah link video yang berjudul ‘Anda dalam video ini?'

Trik tersebut adalah salah satu cara hacker untuk membajak akun facebook Anda. Sebetulnya, ada dari dulu, hanya modusnya berbeda dengan target berbeda pula.

Bila Anda mengklik link tersebut seakan-akan tidak terjadi sesuatu pada akun facebook Anda. Tetapi, diminta untuk menginstal plugin agar bisa nonton video itu. Anda seperti ada di halaman youtube. Padahal tidak.

Untuk membuktikan. Coba perhatikan url-nya, http://www.videogila.info/gadis/. Sudah jelas bukan di halaman youtube. Jika tetap memaksa untuk menginstal, maka anda sudah masuk pada area penipuan. Perhatikan gambar berikut.

Screenshot
Screenshot

Jika Anda menggunakan mozilla firefox pasti akan muncul tulisan ‘prevented' (dicegah). Wasapada di dunia maya.(Hartono)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.