Yuk Intip, 12 Cara Mudah Singkirkan Lemak Perut

Avatar of PortalMadura.com
Cara Mudah Singkirkan Lemak Perut
Cara Mudah Singkirkan Lemak Perut(Foto: Pixabay)

PortalMadura.Com – Menghilangkan lemak di perut tentu bukanlah sesuatu hal yang mudah, bahkan terbilang amat sulit. Tak dapat dipungkiri, lemak di perut memang lebih sulit dihilangkan daripada lemak di daerah lain. Ditambah olahraga yang menargetkan otot perut tidak mudah untuk diparaktikkan.

Meski demikian, bukan berarti tidak ada cara lain. Tenang, masih ada cara kok yang bisa dilakukan untuk mengupas lemak membandel. Berikut beberapa cara mudah yang bisa Anda lakukan untuk megecilkan perut.

Bersantai
Ketika merasa lelah, tubuh menghasilkan lebih banyak hormon stres yang memiliki efek negatif pada sistem pencernaan. Inilah yang membuat perut kembung, bahkan sembelit. Jadi, Anda hanya perlu membuat rileks pikiran meski hanya beberapa menit dalam sehari. Anda bisa melakukannya dengan mendengarkan musik meditasi atau mempraktikan yoga.

Mandi Air Garam
Perasaan rileks juga bisa didapatkan lewat mandi. Tambahkan garam epsom atau garam inggris dalam bak mandi. Cara ini juga membantu mengurangi kembung dan menarik kelebihan air dari perut.

Konsumsi Cokelat Hitam
Satu atau dua batang cokelat hitam juga ampuh menyingkirkan lemak perut. Cokelat hitam mengandung lemak tak jenuh tunggal, yang dapat membantu mempercepat metabolisme.

Apalagi, cokelat hitam memberi kita dorongan energi sehingga kita memiliki kekuatan penuh untuk berolahraga.

Perbaiki Postur Tubuh
Kebiasaan membungkuk saat beraktivitas dapat membuang memperburuk postur tubuh. Postur yang baik tidak hanya membuat kita terlihat lebih ramping karena membuat postur tubuh lebih tinggi. Tapi, juga melibatkan otot perut. Cobalah duduk dengan punggung tegak dan bahu ke belakang, serta letakkan kedua kaki di lantai.

Jika itu tidak berhasil, tentukan sendiri pengingat di ponsel atau komputer untuk duduk tegak setiap 20 menit atau lebih.

Konsumsi Air Lemon

Rutinitas pagi yang mudah untuk dilakukan adalah meminum air hangat dan lemon terlebih dahulu. Itu dapat membantu mengurangi peradangan di usus dan mengurangi lemak di perut.

Hindari Permen Karet

Ketika mengunyah permen karet, kita menelan udara ekstra yang bisa membuat perut kembung. Mengunyah permen karet juga membuat tubuh berpikir ini saatnya makan dan bersiap untuk menerima makanan.

Ketika tidak ada makanan untuk diproses, ada kelebihan asam lambung yang dapat menyebabkan kembung. Jadi, sebaiknya hindarilah kebiasaan mengonsumsi permen karet ini.

Baca Juga: 6+ Gerakan Olahraga Mengecilkan Perut Buncit

Kurangi Garam

Kurangi asupan garam untuk membantu mengalahkan perut kembung.
Menurut para ahli, mengurangi garam hanya tiga gram sehari dengan menghindari semua makanan olahan.

Langkah ini akan membantu tubuh melepaskan air dan membantu mencairkan kadar garam yang tinggi dalam tubuh.

Jika kita memang perlu menggunakan garam, cobalah untuk memilih garam laut alami karena lebih rendah sodium daripada garam meja.

Selain itu, jauhi kecap yang memiliki kadar natrium tinggi dan akan menyebabkan kembung.

Untungnya, bumbu makanan seperti cabe rawit, jinten saus cabai dari cuka masih bisa dimanfaatkan untuk membumbui makanan.

Makan Duduk

Pastikan duduk saat makan. Ini akan membantu Anda rileks dan fokus pada apa yang dimakan.

Selain itu, Anda juga harus, makan dengan mulut tertutup, dan tidak berbicara saat mengunyah. Cara ini efektif untuk mengurangi jumlah udara yang masuk dalam perut. Dan cobalah untuk mengunyah lebih banyak.

Menurut riset, kalori dapat dikurangi sebanyak 12 persen dengan mengunyah setiap suapan 40 kali daripada 15 kali kunyahan.

Kontrol Porsi Makan

Pakar diet Keri Glassman menyebut, cara terbaik agar perut rata adalah makan dengan porsi yang mencakup makanan gandum utuh dan lemak tak jenuh tunggal atau MUFA setiap hari.

MUFA adalah lemak nabati yang dapat ditemukan dalam alpukat, kacang-kacangan dan biji-bijian, zaitun, dan cokelat hitam.

Penelitian telah menunjukkan MUFA membantu menghancurkan lemak di perut. Sementara itu, biji-bijian utuh mengandung magnesium dan kromium.
Magnesium dan kromium merupakan dua nutrisi yang memerangi kortisol, hormon stres yang mengarahkan lemak untuk disimpan di sekitar pinggang, dan menjaga produksi insulin turun.

Hormon insulin merupakan hormon yang juga berperan besar mendorong lemak untuk berkumpul di sekitar perut.

Minum Teh Hijau

Penelitian telah menunjukkan teh hijau bermanfaat untuk mengecilkan lingkar pinggang.

Teh hijau mengandung senyawa yang disebut katekin, yang meningkatkan pelepasan lemak dari sel-sel lemak.

Teh hijau juga membantu meningkatkan pengeluaran energi dan mempercepat pembakaran lemak oleh hati.

Dalam riset, peserta diminta untuk mengonsumsi empat atau lima cangkir sehari. Tapi, berapa pun jumlahnya akan bermanfaat bagi tubuh.

Makan Lambat
Ini membutuhkan latihan tetapi makan lebih lambat benar-benar dapat membantu kita mengalahkan kembung.

Jika kita makan terlalu cepat, kita cenderung menelan potongan makanan lebih besar yang memperlambat proses pencernaan dan membuat kembung.

Sebaiknya, makan dalam waktu sekitar 25-30 menit. Selain itu, makan lebih lambat membuat kita makan lebih sedikit. Hal tersebut terjadi karena otak diberi waktu untuk mencatat bahwa kita benar-benar kenyang.

Santap Sayuran
Kacang-kacangan dan sayuran cruciferous atau sejenis kubis, kembang kol, dan kubis brussel, sangat baik untuk menurunkan berat badan. Namun, jika kita tidak terbiasa mengonsumsinya, ini bisa menyebabkan penumpukan gas.

So, latih diri untuk terbiasa mengonsumsinya. Berikan waktu tubuh untuk menyesuaikan diri dengan jenis karbohidrat ini.

Itulah beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk menyingkirkan lemak perut. Semoga bermanfaat. (kompas.com/Nanik)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.