Antisipasi Macet Total, Jokowi Ajak Masyarakat Mudik Lebaran Lebih Awal

Avatar of PortalMadura.com
Antisipasi Macet Total, Jokowi Ajak Masyarakat Mudik Lebaran Lebih Awal
Presiden RI Joko Widodo (Taufikurrahman @portalmadura.com)

PortalMadura.Com, Presiden RI Joko Widodo [] mengajak masyarakat untuk mudik lebih awal pada lebaran Idul Fitri 1443 H.

“Yang saya takutkan, tanggal 28, 29, dan 31 akan macet total, kalau tidak ada rekayasa lalu lintas,” kata Jokowi di Sumenep, Rabu (20/4/2022).

Menurut Jokowi, masyarakat yang akan mudik dengan transportasi udara masih ada ruang yang lebih longgar. Kemudian kerata api juga sedikit masih longgar.

“Yang berat itu adalah [mudik] darat, akan ada 23 juta mobil yang akan mudik dan 17 juta sepeda motor,” sebutnya.

Baca Juga : Jelang Lebaran, Presiden Jokowi Minta Rute Penerbangan Jakarta-Sumenep Dibuka

Baca Juga : Presiden Jokowi Resmikan Bandara Trunojoyo Sumenep

Baca Juga : Bupati Pastikan 29 April Penerbangan Rute Sumenep-Surabaya Dibuka Lagi

Angka tersebut dinilai bukan angka kecil. Dan pihaknya sudah mengingatkan agar untuk manajemen lalu lintas, traffic-nya betul-betukl dipersiapkan.

Sebagai bentuk antisipasi, pemerintah sudah mempersiapkan pengaturan ganjil-genap dan pengaturan satu arah [one way].

Sedangkan angkutan truk untuk sementara dikeluarkan dari jalan tol maupun jalan nasional. “Tapi itu belum menjamin [tidak macet],” tandas Jokowi.

“Sekali lagi, saya mengajak untuk mudiknya lebih awal bagi seluruh masyarakat,” pungkas Jokowi.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.