PortalMadura.Com – Saat seorang suami mengetahui istrinya hamil pasti akan sangat bahagia. Karena sebentar lagi mereka akan menjadi orang tua dan rumah tangganya akan ramai dengan hadirnya sang buah hati.
Biasanya yang paling membuat penasaran saat masa kehamilan yaitu jenis kelamin bayi yang masih berada dalam kandungan. Meskipun, akan sangat mudah mengetahuinya dengan kecanggihan teknologi saat ini.
Namun, biasanya pada ibu hamil ada beberapa kondisi yang sering disebut sebagai tanda jenis kelamin si kecil. Penasaran? Ini dia tanda-tandanya:
Tanda Anak di Kandungan Anda Perempuan
Bentuk Perut Bulat
Jika tinggi perut ibu hamil naik atau membesar ke atas diyakini itu tanda si ibu hamil bayi perempuan. Bentuk perut yang seperti bola atau membulat juga diyakini jadi tanda ibu hamil bayi perempuan.
Sebenarnya memprediksi jenis kelamin bayi melalui bentuk perut ibu tidak terlalu akurat, tapi banyak yang percaya kalau bentuk perut ibu jadi tanda akurat hamil bayi perempuan.
Jika perut ibu terlihat naik, hal ini mungkin karena ini kehamilan pertama ibu atau memang tubuh si ibu yang memang sudah bagus. Selain itu, otot perut juga berperan penting dalam elastisitas perut. Jadi, biasanya kalau hamil anak pertama otot perut masih kencang sehingga perut ibu terlihat naik.
Lebih Suka Bare Face
Wanita hamil yang jarang dandan diyakini mengandung bayi perempuan karena banyak yang bilang kulit lebih berminyak dan berjerawat. Ada lagi yang meyakini anak perempuan di dalam kandungan mengambil kecantikan sang ibu. Padahal, dalam kondisi kulit berminyak dan berjerawat tidak jarang ibu malas pakai makeup.
Tapi ini hanya ‘katanya’ kok. Studi menunjukkan hal tersebut belum tentu benar, karena jerawat biasanya dipengaruhi oleh makanan yang dikonsumsi, kebersihan muka dan aktivitas hormonal di dalam tubuh.
Baca Juga:
- Cara Agar Cepat Hamil, Tips Obat dan Teknik
- 36 Tanda-Tanda Hamil Yang Perlu Anda Tahu
- Ini 10 Makanan Untuk Ibu Hamil Muda Hingga Melahirkan bayi Cerdas
Faktanya, kebanyakan ibu hamil jerawatan karena mengalami kenaikan hormon androgen yang bisa menyebabkan kelenjar di kulit memproduksi minyak berlebih. Minyak yang menumpuk di pori-pori akan menyebabkan kulit berjerawat.
Lebih Sensitif
Semua ibu hamil pasti sensitif dan mood-nya tidak stabil. Kata orang-orang, kalau moodnya cepat banget berganti bisa jadi tanda hamil bayi perempuan.
Padahal, kata Tara de Thouars BA MPsi, psikolog klinis dewasa, dari Sanatorium Dharmawangsa dan Lighthous Clinic, Jakarta, ibu hamil yang moodnya cepat banget berganti disebabkan oleh beberapa faktor yakni hormonal, ekspektasinya tentang kehamilan terlalu tinggi sehingga jadi super sensitif atau cemas pada kondisi tubuh dan bayinya. (haibunda.com/Desy)