Ceker Goreng Crispy yang Renyah dan Enak

Avatar of PortalMadura.com
Ceker Goreng Crispy yang Renyah dan Enak
Ilustrasi (cookped.com)

PortalMadura.Com – Ceker ayam yang gurih dan renyah salah satu lauk kesukaan keluarga. Selain untuk pelengkap nasi, ceker goreng juga bisa dijadikan sebagai camilan. Mungkin Anda sudah akrab dengan olahan ceker setan atau ceker kuah yang gurih itu. Selain sedap disesap, ceker juga mengandung banyak protein dan gelatin.

Selain dimasak pedas, ceker yang diolah seperti ayam goreng tepung crispy gaya Amerika juga enak, lho. Kuncinya adalah ceker harus direbus sampai empuk terlebih dahulu. Baru dibalut tepung dan digoreng sampai renyah. Melansir dari laman merdeka.com, berikut ini resep ceker agar crispy yang bisa Anda coba di rumah.

Bahan-bahan:
500 gram ceker ayam
250 gram tepung terigu serbaguna
2 lembar daun jeruk
1 liter air
1 butir telur ayam
1/2 sendok teh merica bubuk
1/4 sendok teh baking powder
garam secukupnya
minyak goreng secukupnya

Bumbu Halus:
4 siung bawang putih
3 cm kunyit
2 lembar daun jeruk
1 butir kemiri
1 sendok makan ketumbar
1 sendok makan garam

Cara Membuat :
Rebus ceker ayam yang sudah dicuci, dibersihkan kulitnya, dan dipotong kukunya bersama 1 liter air. Rebus bersama daun jeruk sekitar 1 jam atau sampai benar-benar empuk, lalu tiriskan airnya. Campur ceker ayam yang sudah direbus dengan bumbu halus, kemudian diamkan selama 30 menit. Kocok lepas telur ayam, lalu tambahkan baking powder.

Bumbui tepung terigu dengan merica bubuk dan garam secukupnya. Balut ceker yang sudah diungkep bumbu dengan tepung terigu, lalu celupkan ke telur kocok. Gulingkan kembali ceker ayam pada adonan tepung, kemudian cubit-cubit untuk mendapatkan efek keriting saat digoreng. Panaskan minyak goreng dalam jumlah banyak, lalu goreng ceker hingga renyah dan berwarna kecokelatan. Sajikan bersama saus tomat atau saus sambal.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.