Guys, Ini 5 Gunung Angker yang Jadi Primadona Pendaki

Avatar of PortalMadura.com
Guys, Ini 5 Gunung Angker yang Jadi Primadona Pendaki
ilustrasi

PortalMadura.Com – Indonesia terkenal dengan beberapa gunung yang masih aktif maupun pasif. Sehingga, tempat ini menjadi magnet tersendiri bagi dari luar atau dari dalam negeri.

Meskipun banyak cerita angker dibalik setiap pendakian gunung di Indonesia, tapi tidak menyurutkan niat dan tekad mereka. Bahkan, tidak hanya cerita horor yang diperoleh setelah pendakian, tragedi atau musibah juga mewarnai cerita pendaki gunung di Indonesia.

Berikut lima gunung yang sering disebut angker untuk di daki:

Gunung Salak
Nama Gunung Salak di Jawa Barat sudah cukup akrab di kalangan para pendaki. Meski menjual eksotisme alam yang luar biasa, ternyata banyak cerita di balik gunung yang memiliki tebing-tebing terjal ini.

Selain faktor geografis, sejumlah cerita mistis menyelimuti kegagahan gunung yang disebut-sebut menjadi salah satu tempat penyimpanan harta karun peninggalan Belanda ini.

Bahkan, cerita-cerita yang sulit dipercaya itu malah diyakini menjadi penyebab beberapa insiden kecelakaan pesawat hingga hilangnya para pendaki.

Pada Februari 2009, tujuh orang pendaki gunung yang juga mahasiswa Universitas Yarsi sempat dinyatakan hilang. Mereka tersesat saat mendaki melalui jalur ilegal di Cimalati, Sukabumi. Di bulan Januari 2010, rombongan pendaki dari UIN Yogyakarta juga dinyatakan hilang kontak saat melakukan pendakian.

Tidak hanya hilang, para pendaki juga banyak yang tewas ketika mendaki gunung itu. Di awal tahun 2012 tepatnya di bulan Februari, seorang pendaki dinyatakan tewas dalam pendakian ke Gunung Salak, Bogor.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.