Jadwal Gerhana Bulan Total Tanggal 26 Mei 2021

Avatar of PortalMadura.com
Jadwal Gerhana Bulan Total Tanggal 26 Mei 2021
BMKG

Salat akan dimulai pada pukul 18.00 WIB. Imam dan khatib, Ustaz Moh. Bayanuddin, M.Pd. “Salat gerhana ini terbuka untuk umum dan tetap memerhatikan prokes,” terang Manajer Wisata Pantai Ekasoghi, Fadel Abu Aufa, pada PortalMadura.Com.

Bagi pengunjung atau warga yang akan mengikuti disarankan membawa peralatan salat sendiri. “Tempat yang akan kami gunakan untuk salat gerhana ini di pinggir pantai. Jadi, perlu membawa alat salat sendiri,” katanya.

Alasan melaksanakan salat gerhana bulan, Fadel sapaan akrab Fadel Abu Aufa menjelaskan, gerhana bulan diprediksi akan terjadi pada jam buka kunjungan wisata. “Karena masih jam buka wisata, kami akan melaksanakan. Seandainya dini hari tidak mungkin melaksanakan salat gerhana di lokasi wisata,” terangnya.

Jam buka wisata Pantai Ekasoghi sampai pukul 21.00 WIB. “Jadi, sebagai warga muslim sudah selayaknya kami melaksanakan salat gerhana bulan dan mendatangkan seorang ustaz,” ucapnya.

Menurutnya, saat terjadi gerhana bulan akan sangat terlihat jelas dari lokasi wisata Pantai eKasoghi. Para umat muslim dipastikan dapat melihat langsung gerhana bulan malam ini.

“Ayo, kita sama-sama mensyukuri dan memikirkan kekuasaan Allah dari keindahan wisata Pantai eKasoghi dan gerhana bulan malam ini,” tandasnya.

Wisata eKasoghi ini berada di pinggir pantai Desa Tanjung dengan balutan pohon mangrove yang rimbun, hijau dan berjejer rapi. Sejumlah fasilitas lainnya, seperti gazebo sebagai tempat nongkrong tersaji unik dan indah.

Perbedaan wisata ini, pihak pengelola melengkapi dengan tempat jogging track (lintasan jogging) yang dibangun melingkar di samping pohon mangrove dengan balutan lampu warna warni sepanjang jogging track.

Pengunjung dapat menikmati laut di atas jogging track tersebut dengan hiasan deburan ombak dan angin pantai yang begitu nyaman. Selamat menikmati.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.