Menu Sahur: Bihun Goreng yang Menggugah Selera

Avatar of PortalMadura.com
Menu Sahur: Bihun Goreng yang Menggugah Selera
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Mau Menyiapkan hidangan enak dan bergizi untuk menu sahur nanti? Bagaimana kalau bikin bihun goreng yang praktis, yuk. Makanan yang satu ini punya nutrisi yang komplet. Ada sumber karbohidrat, sayuran, dan protein di dalam satu penyajian.

Bihun goreng juga bisa dijadikan pengganti nasi lho. Bihun yang kaya karbohidrat dijamin bikin sahur tetap kenyang dan energi pun enggak akan berkurang selama puasa. Tertarik membuatnya? Bahan-bahannya cukup mudah nih, Bun.

Resep Bihun Goreng

Yuk simak resep bihun goreng selengkapnya yang dilansir dari laman Haibunda.com.

Bahan-bahan:
1 papan bihun
1 butir telur
1 batang seledri, iris halus
1 batang wortel, iris korek api
5 batang buncis, iris serong

Bumbu yang Dihaluskan:
2 siung bawang putih
1 butir bawang merah

Cara Membuat:
Rebus atau rendam bihun dengan air, lau tiriskan. Setelah lunak, sduk bihun dengan 1 sdm minyak goreng dan sisihkan. Tumis bumbu yang sudah dihalus hingga harum dan masukkan telur orak-arik. Tambahkan wortel, buncis dan seledri, beri garam, gula dan merica, aduk rata.

Terakhir masukkan bihun lalu diaduk. Jika terlalu kering boleh tambahkan sedikit air. Koreksi rasa. Masak sampai bumbu meresap, angkat. Sajikan bihun, taburi dengan bawang merah goreng. Bihun goreng siap disantap saat sahur.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.