Puding Santan Gula Merah yang Legit Banget

Avatar of PortalMadura.com
Puding Santan Gula Merah yang Legit Banget
Ilustrasi (resephariini.com)

PortalMadura.Com – Agar adalah bahan yang diekstrak dari algae, atau yang biasa kita kenal dengan ganggang laut. Bila dikonsumsi apa adanya, agar ini tak memiliki rasa, bau, warna, dan juga bebas kalori. Banyaknya kreasi agar-agar membuat makanan ini lalu tampil dalam bentuk cantik dengan warna meriah, bercita rasa lezat, dan lebih bergizi.

Bahkan, agar-agar bisa menjadi hidangan penutup yang enak. Agar-agar baik untuk pencernaan dan panas dalam, lho. Melansir dari laman merdeka.com, berikut ini resep puding sederhana dari serbuk agar-agar, yaitu puding santan gula merah. Bisa disajikan utuh atau dalam keadaan terpotong-potong.

Bahan A:
500 ml air
200 gram gula merah sisir
65 ml santan kental
1 bungkus agar-agar bubuk (plain)
1/4 sendok teh garam

Bahan B:
800 ml air
200 gram gula merah sisir
1 bungkus agar-agar bubuk (plain)
1 lembar daun pandan, simpulkan

Cara Membuat Puding Santan Gula Merah:
Buat puding santan terlebih dahulu, campur gula merah, garam, bubuk agar-agar, dan daun pandan dengan air. Lalu rebus hingga mendidih dan angkat dari kompor. Saring hasil rebusan gula merah, kemudian campur dengan santan. Panaskan kembali adonan puding hingga mendidih sambil terus diaduk.

Tuang agar-agar santan ke dalam cetakan dan tunggu hingga mengeras. Selanjutnya buat puding gula merah, campurkan gula merah, air, daun pandan, dan bubuk agar-agar. Aduk hingga rata. Masak puding gula merah hingga mendidih sambil diaduk-aduk.

Tuang puding gula merah ke lapisan puding santan yang sudah mengeras. Tunggu sampai lapisan puding gula merah mengeras, kemudian sajikan. Selamat mencoba di rumah.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.