Resep Ayam Nanking Saus Mentega, Gurih dan Nikmat

Avatar of PortalMadura.com
Resep-Ayam-Nanking-Saus-Mentega,-Gurih-dan-Nikmat
Ilustrasi (idntimes.com)

PortalMadura.Com – Bagi kebanyakan ibu rumah tangga, tiada hari tanpa memasak. Dengan kata lain, dalam kesehariannya pasti selalu menyajikan makanan untuk keluarga. Lantas, menu apa yang akan Anda buat hari ini?.

Jika Anda masih bingung, ada rekomendasi menu yang bisa Anda coba bikin, salah satunya yaitu ayam nanking. Sudah pernah mencobanya atau sekadar mendengarnya?. Jika belum, saatnya Anda mencicipi rasanya. Karena, ayam ini memiliki cita rasa yang enak dan lezat. Cocok juga untuk menu makan malam Anda.

Langsung saja, yuk bikin ayam nangking dengan mengikuti resep yang dilansir PortalMadura.Com, Kamis (1/7/2021) dari laman Fimela.com:

Bahan

250 gr dada ayam
1 bungkus tepung serbaguna

Bahan Saus

1 buah wortel
1/2 siung bawang bombay
Saus tomat secukupnya
2 sdm margarin
150 ml air
1 sdt tepung tapioka (sebagai pengental)
Air lemon secukupnya
Gula secukupnya
Garam secukupnya

Cara Membuat

Potong ayam sesuai selera, lalu taburi dengan tepung serbaguna. Goreng hingga matang dan sisihkan jika sudah selesai semuanya. Kemudian, siapkan bahan saus. Potong bawang bombay dan wortel. Panaskan margarin, masukkan bawang bombay tumis hingga harum.

Selanjutnya, masukkan wortel, tumis hingga layu. Tambahkan air, masukkan air lemon, saus tomat, gula dan garam. Masak hingga mendidih. Tes rasanya, dan terakhir masukkan tepung tapioka. Aduk hingga mengental.

Siram saus pada ayam tepung yang sudah digoreng. Selesai, ayam nanking saus mentega sudah siap disajikan. Selamat memasak dan semoga suka!.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.