Resep Ayam Richeese Fire Wings Bikin Lidah Ketagihan

Resep Ayam Richeese Fire Wings Bikin Lidah Ketagihan
Ilustrasi (andelumut.com)

PortalMadura.Com – Siapa yang tidak mengenal fire wings dengan rasa pedas khasnya? Ayam goreng tepung yang dibaluri saus pedas ini menjadi favorit banyak orang. Apalagi kita bisa memilih tingkat kepedasan sesuai selera. Biasanya, fire wings dinikmati dengan saus keju.

Cara makannya dengan mencelupkan ayam ke dalam saus keju agar semakin enak. Sebenarnya Anda bisa membuat fire wings beserta saus kejunya di rumah. Dilansir dari laman Cookpad.Com, Senin (28/9/2020) berikut resep ayam richeese fire wings dan saus keju:

Resep Ayam Richeese Fire Wings

Bahan-bahan:

Bahan Ayam Tepung:

  • 1 bungkus Tepung ayam kemasan
  • 5 potong ayam

Bahan Saus Pedas:

  • 5 sdm Saus sambal
  • 4 sdm Saus tomat
  • 2 siung Bawang putih
  • Minyak secukupnya untuk menumis bawang
  • 2 sdm Gula merah untuk warna cokelat dan rasa manis
  • Air secukupnya
  • Boncabe secukupnya (level sesuai selera)
  • 2 sdm Saus tiram
  • 1 sdm Kecap asin
  • 1 sdm Cuka

Bahan Saus Keju:

  • 250 ml Susu Full Cream
  • 1 batang Keju Prochiz Spreadable
  • Mentega secukupnya
  • 1 butir Kuning telur
  • 100 ml Air
  • 3 sdm Maizena
  • 1 bungkus Bumbu kentang rasa keju merek Indofood

Cara membuat:

Pertama, siapkan ayam. Rendam dan ungkep dalam larutan air bumbu tepung ayam. Gulingkan di tepung dan ulang hingga 2kali. Lalu goreng. Kemudian buat saus pedas. Tumis bawang putih dengan sedikit minyak. Masukan saus tomat dan saus sambal (rasa sesuai selera silahkan tambah sambal jika ingin lebih pedas). Masukan gula merah, kecap asin, cuka, saus tiram, boncabe. Aduk rata biarkan mendidih, tambahkan air bila terlalu kental. Periksa rasa.

Setelah itu, buat saus keju. Masukan sedikit mentega untuk sedikit rasa gurih (jangan terlalu banyak nanti merubah rasa). Lalu masukan susu dan keju. Biarkan keju meleleh dan mendidih aduk terus. Campurkan air, maizena, kuning telur, lalu masukan ke campuran susu dan keju. Aduk rata semua. Masukan bumbu kentang keju. Aduk rata jangan sampai ada yang menggumpal. Periksa rasa. Richeese fire wings homemade siap dinikmati.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.