Resep Bihun Cap Jae yang Maknyus

Avatar of PortalMadura.com
Resep Bihun Cap Jae yang Maknyus
Ilustrasi (IDN Times)

PortalMadura.Com – Bihun merupakan salah satu bahan makanan yang berasal dari Tiongkok. Berbentuk seperti mie tapi lebih tipis dan dibuat dari tepung beras. Sebagian besar bihun berwarna putih bersih, meski ada juga yang berwarna agak pucat atau biru bening.

Bihun bisa dimasak menjadi berbagai menu masakan. Salah satunya yaitu bihun cap jae yang cocok disajikan sebagai pelengkap sarapan. Ingin mencoba memasaknya di rumah? Sebagaimana dilansir PortalMadura.Com dari laman fimela.com, berikut ini resepnya:

Bahan:

200 gr bihun, rendam air panas
100 gr daging sapi, iris tipis memanjang
3 siung bawang putih
1 butir kuning telur
1 buah wortel, iris tipis korek api
4 batang daun bawang, iris tipis korek api
4 buah jamur kancing, iris tipis
2 sdm minyak wijen
2 sdm kecap asin
1 sdt gula pasir

Cara membuat:

Tumis bawang putih hingga harum, masukkan daging sapi dan masak hingga berubah warna. Kemudian masukkan sayuran dan masak hingga matang. Setelah itu, kocok telur lepas dan goreng, potong-potong. Masukkan ke dalam sayuran.
Terakhir, masukkan bihun dan semua bumbu, masak hingga matang.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.