Resep Donat JCo ala Rumahan yang Empuk

Avatar of PortalMadura.com
Resep Donat JCo ala Rumahan yang Empuk
Ilustrasi (tagarberita.com)

PortalMadura.Com merupakan salah satu makanan yang sangat terkenal di dunia. Donat sendiri awalnya sudah ada di Amerika Serikat, Inggris, hingga Belanda pada tahun 1800-an. Saat itu, donat disebut dengan roti goreng yang identik dengan bentuk bulat yang memiliki lubang di tengahnya. Biasanya donat akan diberi toping berupa rasa yang manis seperti gula, jeli, maupun selai.

adalah salah satu jenis donat kebanggaan Indonesia. Karena donat JCo ini adalah produk asli Indonesia yang di kira dari luar negeri. Padahal asli buatan anak Indonesia. Dilansir dari laman Cookpad.Com, Sabtu (14/11/2020) berikut donat JCo yang bisa Anda coba di rumah:

Resep Donat JCo

Bahan-bahan:

  • 250 Gram/35 Sdm Tepung Terigu (Bagus pakai Protein Tinggi)
  • 35 Gram/6 Sdm Gula Pasir
  • 5 Gram/ 1/2 Sachet Ragi Instan (Fermipan)
  • 1 Butir Kuning Telur
  • 125 Gram/20 Sdm Air
  • 25 Gram/2 Sdm Butter
  • 1/2 Sdt Garam

Cara membuat:

Pertama, campur semua bahan kering, aduk rata. Lalu tambahkan kuning telur dan air, uleni sampai agak kalis. Tambahkan juga garam dan butter, uleni sampai benar-benar kalis. Kemudian, tutup dengan plastik atau serbet, diamkan 30 menit. Setelah mengembang 2 kali lipat, uleni sebentar hingga udara di dalam adonan keluar semua.

Cetak sesuai selera. Diamkan kembali dengan di tutup plastik atau serbet selama 1-2 jam. Goreng dengan api yang sangat kecil. Hias sesuai selera, bisa pakai Buttercream, Coklat, Keju, Glaze dll. Donat Super Lembut ala J.Co rumahan siap makan. Selamat mencoba.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.