Resep Jangjorim, Olahan Daging Ala Korea

Avatar of PortalMadura.com
Resep-Jangjorim,-Olahan-Daging-Ala-Korea
Ilustrasi (food.detik.com)

PortalMadura.Com – Mau masak menu apa hari ini Bunda?. Jika masih bingung, yuk bikin olahan daging ala Korea. Tentunya, masih nyaman di lidah orang Indonesia ya. Salah satunya yang ngetren di negeri Gingseng ini yaitu Janjorim.

Masakan ini tidak jauh berbeda dengan semur daging yang memiliki cita rasa manis. Tapi, nuansa Korea nya masih tetap melekat di menu ini. Bagaimana, mau coba bikin?. Langsung saja, yuk ikuti berikut ini sebagaimana dilansir PortalMadura.Com.

, Olahan Daging Ala Korea

Bahan

20 butir telur puyuh
7 siung bawang putih
2 sdm kecap asin
2 buah cabai merah besar
2 buah cabai hijau besar
1/2 sdt garam
1/2 sdm gula pasir
1/2 sdm air jeruk nipis
Air secukupnya

Cara Membuat Jangjorim, Olahan Daging Ala Korea

Pertama, cuci bersih telur puyuh. Rebus air, tuang 1 sdm cuka makan. Masukkan telur puyuh dan rebus hingga matang selama kurang lebih 10 menit. Lalu, tuang air dan rendam air dingin, kulit telur akan lebih mudah dikupas.

Setelah itu, rebus 500 ml air, masukkan kecap asin, gula, garam, bawang putih dan semua cabai yang sudah dipotong sesuai selera Anda. Masukkan telur puyuh setelah mendidih. Rebus telur bersama bumbu hingga berubah kecokelatan. Cukup satu menit saja.

Terakhir, matikan api. Diamkan hingga dingin. Pindahkan jangjorim, telur puyuh beserta kuahnya ke dalam wadah tertutup. Selesai, Anda sudah bisa menikmati jangjorim buatan Anda sendiri di rumah. Selamat mencoba.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.