Resep Mudah Salmon Saus Tiram yang Nikmat

Avatar of PortalMadura.com
Resep Mudah Salmon Saus Tiram yang Nikmat
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Ikan salmon merupakan salah satu ikan yang paling banyak dicari karena memiliki gizi terbaik terutama kandungan omega 3 nya yang sangat baik bagi pertumbuhan anak. Ikan salmon bisa diolah menjadi jenis makanan apa saja, salah satunya Anda bisa mengolahnya menjadi Salmon Saus Tiram. Penasaran cara bikinnya? langsung saja yuk simak langkah-langkahnya.

Bahan:
150 gram salmon, potong jadi 4
saus tiram
1 bawang bombay, iris memanjang
3 siung bawang putih, cincang
3 sendik air perasan lemon
garam secukupnya
butter untuk menumis
daun basil secukupnya (opsional)
2 sdt jahe parut

Cara Membuat:
Marinade salmon dengan garam, air lemon, jahe parut dan bawang putih selama 15 menit.

Panaskan butter dan tumis irisan bawang bombay sampai agak layu.

Masukkan salmon, masak sampai setengah matang.

Tambahkan saus tiram dan masak sampai matang. Angkat dan hidangkan.

Taburkan daun basil untuk pemanis.

Sangat mudah bukan? Selamat mencoba. (vemale.com/Nanik)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.