Resep Mudah Sup Bakso Brokoli untuk Makan Siang

Avatar of PortalMadura.com
Resep Mudah Sup Bakso Brokoli untuk Makan Siang
Ilustrasi (reseptina.com)

PortalMadura.Com – Siapa coba yang tidak suka dengan bakso, hampir semua orang menyukainya. Tapi kali ini ada yang baru dari hidangan bakso yaitu menggunakan brokoli.

Maksudnya, sup bakso ini di dalamnya memakai sayur brokoli. Jadi, selain bisa menikmati bakso, Anda juga bisa merasakan segarnya kuah dari sup tersebut dan sayur yang sehat. Membuatnya cukup mudah dengan bahan-bahan yang juga tidak sulit dicari.

Berikut :

Bahan:

15 butir bakso ayam
1 butir tomat
2 butir bawang merah, diiris
1 siung bawang putih
1/2 sdt merica
2 sdm saus tiram
1 buah wortel, diiris
Brokoli dan kembang kol secukupnya
Garam dan kaldu secukupnya

Cara Membuat:

Potong brokoli per kuntum, cuci sampai bersih dan sisihkan. Lalu, tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum. Tambahkan air, saus tiram, wortel, dan bakso. Masak hingga mendidih.

Setelah itu, tambahkan garam dan kaldu secukupnya. Koreksi rasa. Kemudian, masukan brokoli, kembang kol, dan irisan tomat. Masak sekitar 5 menit dan sajikan.

Baca Juga : Dua Warga Diringkus Polisi Bangkalan

Selesai, sup bakso brokoli sudah siap disantap bersama nasi putih hangat. Selamat mencoba.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.