Resep Pangek Ikan Khas Minangkabau Dengan Rempah Sedap

Avatar of PortalMadura.com

PortalMadura.Com – Jika berbicara makanan Indonesia pasti tidak akan ada habisnya. Ada banyak sekali yang enak dan patut Anda coba, salah satunya makanan khas Padang atau lebih tepatnya suku Minangkabau.

Pangek adalah cara memasak yang bisa menggunakan bahan dasar ikan dengan bumbu rempahnya yang kuat dan sedap. Dilansir dari laman Cookpad.Com, Minggu (9/8/2020), berikut khas Minangkabau:

Pangek Ikan khas Minangkabau Dengan Rempah Sedap

Bahan-bahan Dasar:

2 ekor ikan nila besar
Jeruk nipis secukupnya
secukupnya

Bahan Bumbu Kuah:

400 ml santan kental
200 ml santan cair
2 batang serai
1 lembar daun kunyit
1 buah asam kandis
Gula dan garam secukupnya

Bahan Bumbu Halus:

4 siung bawang putih
7 siung bawang merah
12 buah cabai merah keriting
3 buah cabai rawit
3 butir kemiri
2 ruas kunyit
2 ruas lengkuas
1 ruas jahe

Cara Membuat:

Pertama, lumuri ikan dengan jeruk nipis dan garam, biarkan selama 10 menit. Bilas bersih setelahnya. Kemudian, rebus santan cair, masukkan bumbu halus, beserta semua bumbu bahan kuah. Masak hingga mendidih, dan tuang santan kental. Aduk-aduk jangan sampai santan pecah. Jika aroma bumbu sudah tidak langu, tanda bumbu sudah matang. Tunggu hingga aromanya sedap. Masukkan ikan dan masak hingga ikan matang. Langkah terakhir masukkan kacang panjang jika bumbu sudah cukup meresap ke dalam ikan, setelah matang angkat dan sajikan dalam keadaan hangat.

Selamat memasak.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.