Resep Selat Solo yang Sehat dan Cocok Untuk Menu Diet

Avatar of PortalMadura.com
Resep Selat Solo yang Sehat dan Cocok Untuk Menu Diet
Ilustrasi (ResepKoki)

PortalMadura.Com – Salah satu makanan khas Solo yang banyak diburu wisatawan saat berkunjung ke Solo yaitu selat Solo. Makanan yang terdapat bermacam sayur, daging, serta telur ayam didalamnya ini gurih dan cocok untuk menu .

Tidak perlu bingung dan pergi ke Solo hanya karena Anda penasaran dan ingin tahu rasa selat Solo. Anda bisa membuatnya sendiri di rumah dengan bahan yang mudah di dapat. Sebagaimana dilansir PortalMadura.Com dari laman merdeka.com, berikut resep selat Solo:

Bahan (6 porsi):

800 gram daging sapi has dalam
100 ml kecap manis
3 buah tomat, potong-potong
2 sendok makan margarin
1 buah bawang bombay ukuran besar, belah 2 dan iris memanjang
1 liter air
1 sendok makan air asam jawa

Bumbu Halus:

10 siung bawang putih
1 sendok teh merica putih bubuk
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh cengkih bubuk
1/2 sendok teh pala bubuk
1/4 sendok teh kayu manis bubuk

Mayones Jawa:

400 ml air
5 sendok makan margarin
3 sendok makan tepung terigu, larutkan dengan 6 sendok makan air
3 sendok makan gula pasir
2 sendok makan mustard
2 sendok makan cuka masak
2 kuning telur, kocok lepas
1 sendok makan tepung maizena, larutkan dengan 1 sdm air
1 sendok teh garam

Pelengkap:

400 gram kentang, kupas dan belah 4, goreng
300 gram buncis, rebus
300 gram wortel, rebus
4 butir telur ayam, rebus, belah dua
2 buah wortel besar, iris tipis
2 ikat selada keriting, ambil daunnya saja

Taburan:

bawang merah goreng secukupnya

Cara Membuat Selat Solo:

Iris tipis daging sapi has dalam dengan ketebalan 1,5 cm. Kemudian panaskan margarin secukupnya, lalu tumis bawang bombay dan bumbu halus hingga harum. Lalu masukkan daging dan aduk hingga berubah warna.
Tambahkan air, kecap manis, dan air asam jawa. Lalu masak hingga mendidih. Setelah itu, masukkan tomat, dan masak hingga daging empuk dan air menyusut hingga separuhnya.

Cara Membuat Mayones Jawa:

Buat pelengkapnya, yaitu mayones Jawa. Lelehkan margarin, lalu masukkan tepung terigu yang sudah diencerkan. Aduk rata, lalu masukkan gula pasir, mustard, dan garam. Kemudian aduk rata mayones, lalu matikan api.
Tunggu sampai uap panasnya menghilang, lalu masukkan kuning telur sambil diaduk cepat.

Panaskan kembali dengan api kecil hingga mendidih. Lalu tuang larutan maizena sambil diaduk cepat hingga mengental. Setelah itu, matikan api, tambahkan cuka, lalu aduk rata. Mayones Jawa siap digunakan sebagai pelengkap selat Solo.

Penyajian:

Letakkan potongan daging di piring. Kemudian tata semua bahan pelengkap, lalu siram kuah daging. Taburi bawang goreng dan sajikan selagi masih hangat.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.