Resep Stik Bengkoang Krispi dan Super Renyah

Avatar of PortalMadura.Com
Resep Stik Bengkoang Krispi dan Super Renyah
ilustrasi

PortalMadura.Com – Bengkoang merupakan salah satu buah yang memang kaya akan manfaat. Buah yang satu ini seringkali dijadikan sebagai bahan-bahan untuk kecantikan. Selain itu, juga bisa dijadikan rujak, atau langsung dimakan dengan sendirinya. Namun, makanan ini pun bisa dibuat camilan krispi loh.

Camilan krispi tersebut yaitu . Bagi pencinta camilan gurih dan krispi, ini sangat cocok buat Anda. Sepintas memang terlihat tidak biasa, karena pada umumnya stik terbuat dari kentang. Tapi kalau Anda penyuka kuliner yang unik-unik, yuk dicoba resep ini.

Berikut resep dan cara membuatnya:

Bahan-Bahan:

1 buah bengkoang
1 sdm bubuk bawang putih
1 sdm bubuk cabai
1 sdm bubuk paprika
1 sdt minyak zaitun (olive oil)
garam secukupnya

Cara Membuat:

Pertama yang harus dilakukan, yaitu kupas dan cuci bersih bengkoang. Setelah itu, Potong lah bengkoang jadi bentuk stik panjang.

Langkah selanjutnya, campur semua bahan bumbu bubuk dan tambahkan minyak zaitun. Kemudian, diaduk sampai semuanya merata.

Terakhir, taburi stik dengan bumbu, lalu panggang di oven kurang lebih 15 menit (tergantung suhu oven). Keluarkan stik dari dalam oven ketika warnanya sudah berubah cokelat keemasan. Stik bengkoang bisa Anda sajikan. (vemale.com/Qory)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.