Resep Timlo Solo Enak dan Gurih

Avatar of PortalMadura.com
Resep Timlo Solo Enak dan Gurih
Ilustrasi (cookpad.com)

PortalMadura.Com Khas Solo ini merupakan salah satu hidangan lezat khas Indonesia. Timlo Khas Solo ini terkenal dengan kuahnya yang super gurih. Timlo Khas Solo sangat cocok untuk menu makan malam.

Cara membuatnya cukup mudah dan Anda bisa membuatnya sendiri dirumah. Dilansir dari laman Cookpad.Com, Rabu (30/9/2020) berikut resep :

Resep Timlo Solo

Bahan-bahan:

  • 1/2 ekor ayam tanpa jeroan
  • 2 buah jeroan ayam (bagian hati & ampela)
  • 4 butir telur ayam rebus
  • 4 lembar kulit sosis
  • 125 gram soun
  • 125 gram jamur kuping hitam basah
  • 60 gram kacang kapri rebus
  • 1 buah wortel rebus ukuran besar, potong-potong
  • Minyak goreng

Bahan dan bumbu Kuah Timlo :

  • 1 1/5-2 liter air
  • 4 siung bawang merah, haluskan
  • 4 siung bawang putih, haluskan
  • 1 jempol jahe
  • 2 ruas jari kayu manis tipis
  • 2 buah cengkeh
  • 2 buah bunga pekak ukuran kecil
  • 1 buah pala utuh ukuran sedang, bagi 2
  • 1/2-1 sdt merica bubuk
  • secukupnya Penyedap rasa ayam
  • secukupnya Garam

Bahan dan Bumbu Telur Kecap :

  • 350 ml air kaldu atau air biasa
  • 3 siung bawang merah, haluskan
  • 2 siung bawang putih, haluskan
  • 2 sdm kecap manis
  • 1/4-1/2 sdt merica bubuk
  • Sejumput garam

Bahan Kulit Sosis Goreng :

  • 150 ml susu
  • 50 gram tepung terigu
  • 1 butir telur ukuran kecil
  • 1 sdm tepung sagu
  • 1 sdm minyak goreng
  • Sejumput garam

Cara membuat:

Pertama, rebus wortel, kacang kapri, jamur kuping basah, potong-potong sesuai selera, sisihkan. Seduh soun dengan air panas, sisihkan. Lalu membuat kulit sosis, goreng dadar bahan kulit sosis dengan wajan anti lengket. Lalu goreng, potong-potong, sisihkan. Kemudian, membuat kuah Timlo. Tumis bawang merah dan bawang putih dengan sedikit minyak, masukkan jahe, kayu manis, cengkeh, bunga pekak, pala dan merica, aduk rata sampai harum, sisihkan. Siapkan panci dan rebus ayam beserta jeroan. Buang busa rebusan ayam, lalu masukkan bumbu yang telah ditumis tadi, lalu rebus sampai ayam dan jeroan empuk. Angkat ayam dan jeroan, potong-potong sesuai selera, sisihkan. Masukkan kembali tulang ayam kedalam kuah supaya kuah lebih gurih.

Setelah itu, membuat telur kecap. Tumis bawang merah dan bawang putih yang sudah dihaluskan dengan sedikit minyak sampai harum. Tuang air kaldu ayam atau air biasa. Masukkan telur ayam rebus, tambahkan kecap manis dan sedikit garam, lalu masak sampai kuah menyusut dan telur berubah warna. Sisihkan. Penyajiannya, panaskan kembali kuah Timlo. Dalam piring saji, tata soun, wortel, kacang kapri, dan jamur kuping yang telah direbus, irisan ayam, irisan jeroan ayam, irisan kulit sosis dan telur ayam kecap, lalu tuang kuah Timlo. Nikmati Timlo Solo selagi hangat. Selamat mencoba.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.