Mengenal Rumah Tradisional Madura

Avatar of PortalMadura.com
Rumah Tradisional Madura
Rumah Tradisional Madura

Tradisional Madura Indonesia terdiri dari ribuan suku dan budaya yang terhampar di berbagai pulau. Salah satu suku yang cukup terkenal dan berada di Pulau Madura adalah suku Madura. Etnis Madura sendiri adalah salah satu yang terbesar di Indonesia.

Banyak orang-orang Madura yang dikenal sebagai tokoh besar bangsa ini, seperti sebut saja Tokoh Pahlawan nasional Halim Perdana Kusuma, Wardiman Djojonegoro, hingga menko polhukam yakni profesor Mahfud MD juga berasal dari Madura

Saat ini orang orang Madura sudah banyak melakukan transmigrasi ke berbagai wilayah di Indonesia, seperti misalnya yang paling banyak ke Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Ibukota Jakarta, Tangerang, Depok, Bogor, Bekasi, dan lainnya.

Ada juga warga madura yang bekerja di luar negeri. Jadi suku Madura juga sangat suka untuk melakukan perantauan demi mencari penghidupan yang lebih baik.

Apa kesamaan antara suku Madura dengan suku Batak? Kedua karakter orang disuku ini dikenal memiliki temperamen yang keras dan intonasi suaranya yang melengking. Namun Walaupun demikian orang orang Madura sangat disiplin dan bekerja keras. Sehingga banyak kita temui para pengusaha yang sukses untuk mengembangkan bisnis mereka

Namun kali ini kita tidak akan membahas mengenai hal tersebut. Sesuai dengan judul artikel tidak akan membahas Madura yang dikenal dengan nama Tanean Lanjhang. Tahukah kamu apa itu artinya?

Mengenal Rumah Tradisional Madura

Rumah Tradisional Madura

Secara bahasa, Tanean Lanjhang artinya adalah “Halaman Panjang”. Hal ini merupakan bukti penting bahwa yang dimiliki oleh masyarakat Madura ini memiliki pola struktur bangunannya yang memanjang dari arah Barat ke Timur atau sebaliknya.

Ini merupakan kompleks perumahan di mana terdiri dari suatu lingkungan masyarakat Madura yang hidup secara rukun satu sama lain. Biasanya dalam Kompleks Perumahan ini akan ditemukan tempat peribadatan, sumur untuk pemenuhan kebutuhan air bersih, serta kandang ternak dan kebun untuk melakukan kegiatan pertanian dan peternakan

Konsep rumah Tanean Lanjhang terdiri dari serangkaian bangunan yang mengelilingi halaman panjang. Rumah-rumah ini secara sengaja disusun dari barat sampai ke timur. Susunan ini biasanya menunjukkan tingkat hirarki kedudukan dalam keluarga tersebut. Dan biasanya terdiri dari 2 sampai 10 rumah yang dihuni oleh 10 keluarga

Pada bagian paling barat, umumnya ada langgar atau musholla sebagai tempat ibadah. Pada arah selatan, bisa ditemui kandang untuk tempat ternak. Bagian dapur umumnya berada terpisah dan dibangun di bagian paling barat

Biasanya dalam satu komplek perumahan Tanean Lanjhang, akan memiliki induk rumah yang bernama Tonghuh, yaitu rumah induk sikal bakal dari leluhur suatu keluarga, Rumah Tonghuh ini dilengkapi dengan ruang utama, langgar kandang dan dapur yang cukup luas.

Struktur bangunan dari rumah Tanean Lanjhang umumnya terdiri dari bagian dalam, serambi, pintu utama serta bagian luar. Jika dilihat pada bagian dalam rumah ini umumnya dibiarkan dalam suasana gelap  karena digunakan sebagai tempat tidur. Pada bagian serambi, sering dimanfaatkan untuk menerima tamu perempuan, sementara untuk tamu laki-laki biasanya akan berada dilanggar atau mushalla.

Apa makna filosofi dari rumah adat khas Madura ini? FYI saja, rumah ini memiliki makna kedekatan antara anggota keluarga dan kebersamaan dalam  melaksanakan setiap aktifitas sehari-hari. Karena kompleks perumahan ini juga dilengkapi mushalla atau masjid, maka setiap angota keluarga wajib diajak mendekatkan diri kepada Tuhan.

Setiap detail rumah Tanean Lanjhang ini juga punya makna tersendiri bagi si pendiri dan pemilik rumah, selain sebagai identitas menjaga tradisi dan makna filosofis hubungan sesama manusia dan hubungan dengan sang pencipta.

Baca juga : Kosngosan – Situs Pendidikan Terkini

Kata Penutup

Nah ketika kita berbicara mengenai suku Madura maka sangat tepat untuk membahas mengenai rumah tradisional yang sudah mulai dilupakan oleh masyarakatnya sendiri yaitu bernama Tanean Lanjhang ini

Melalui artikel dari portalmadura ini, maka diharapkan teman-teman pembaca juga bisa menambah wawasan mengenai rumah tradisional madura kebanggaan kita bersama ini. Jangan lupa untuk membagikan artikel ini ke sosial media mu supaya teman-temanmu yang lain juga bisa menambah pengetahuan seputar kearifan lokal masyarakat Madura.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.