Resep Kikil Cabai Ijo Campur Petai yang Enaknya Nagih

Avatar of PortalMadura.com
Resep Kikil Cabai Ijo Campur Petai yang Enaknya Nagih
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Berbuka puasa bersama keluarga pastinya menghadirkan menu-menu yang spesial. Salah satunya yaitu kikil cabai ijo campur petai yang enaknya bikin nagih.

Karena bumbunya yang beraneka ragam, kikil cabai ijo campur petai kaya akan rasa. Selain itu, kikil juga disukai hampir semua orang. Sehingga dimasak apapun kikil pasti tetap enak. Penasaran dengan rasanya?

Berikut ini resepnya:

Bahan:
20 gram kikil sapi (rebus hingga matang, potong dadu)
10 buah petai (belah dua)
3 cm lengkuas (memarkan)
2 cm jahe (memarkan)
1 batang serai (memarkan)
2 lembar daun jeruk Minyak (secukupnya)

Baca Juga: 6 Tersangka Diringkus, 2 Pelaku Lain Pembakaran Polsek Tambelangan Bersembunyi di Pondok

Bumbu:
6 siung bawang merah (iris tipis)
3 siung bawang putih (iris tipis)
5 buah cabai hijau besar (iris serong)
5 buah cabai rawit (iris serong)
1/2 buah tomat (iris dadu kecil)
1 sdm kecap manis
Garam dan Gula secukupnya
Kaldu sapi bubuk (jika suka)

Cara Membuat:
Panaskan sedikit minyak, tumis bawang putih, bawang merah, cabai hijau dan cabai rawit hingga layu. Kemudian tambahkan lengkuas, jahe, batang serai dan daun jeruk.

Setelah itu, masukkan kikil dan petai ke dalam tumisan bawang, aduk rata. Lalu tambahkan garam, gula, kaldu ayam bubuk dan kecap manis. Kemudian tambahkan sedikit air, aduk rata. Masak kikil hingga matang. Tambahkan tomat agar rasanya makin lezat. Koreksi rasa, angkat jika tumis kikil ini telah matang.
Sajikan selagi masih hangat untuk menu berbuka Anda dan keluarga.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.