Banjir Sampang Surut, Arus Lalu Lintas Sumenep-Surabaya Tetap Dialihkan

Avatar of PortalMadura.Com
Banjir Sampang Surut, Arus Lalu Lintas Sumenep-Surabaya Tetap Dialihkan

PortalMadura.Com, Banjir yang melanda wilayah perkotan Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur mulai surut, Sabu (2/12/2017) malam.

Namun, arus lalu lintas Sumenep-Surabaya tetap dialihkan. “Arus lalu lintas kami alihkan ke Jalan Syamsul Arifin (pasar Margalela,red) dan Jalan Makboel/Embong Anyar,” terang Kasi Kedaruratan dan Logistik, BPBD Sampang, Moh Imam.

Kawasan yang dinyatakan ditutup untuk arus lalu lintas baik roda 4 maupun roda 2, Jalan Panglima dan Jalan Bahagia. Selain itu, arus lalu lintas menuju Omben Sampang juga masih ditutup.

Banjir tahunan yang melanda wilayah kota tersebut akibat sungai Kemuning yang melintas ditengah kota meluap paska hujan deras melanda wilayah utara kota.

Bersamaan dengan itu, air laut sedang pasang sehingga surut air stagnan. (Rafi/Nanik)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.