Puluhan Kades Datangi Kejari Sumenep

Avatar of PortalMadura.Com
Puluhan Kades Datangi Kejari Sumenep
Kades datangi kejari

PortalMadura.Com, – Puluhan kepala desa yang tergabung dalam asosiasi kepala desa (AKD) Sumenep, Madura, Jawa Timur mendatangi kantor Kejaksaan Negeri () setempat. Mereka mengklarifikasi laporan salah satu LSM yang melaporkan seluruh terkait dugaan penyimpangan distribusi .

“Kedatangan kami kesini (Kejari, red) untuk mengklarifikasi kepada Kajari, terkait persoalan yang menimpa para kades, dimana kami dilaporkan telah melakukan penyimpangan dalam pendistribusian raskin,” terang ketua AKD Sumenep, Idafi, Kamis (7/4/2016).

Idafi meminta, agar Kejari mengkoordinasikan kades dengan pelapor terkait apa yang menjadi indikasi penyelewengan dalam distribusi raskin. Sebab, kalau masalah pembagian raskin secara merata, para kades dan tokoh masyarakat sudah menyepakati itu.

“Pembagian raskin secara merata bagi warga itu sudah menjadi kesepakatan antara pemerintahan desa, warga dan tokoh masyarakat. Dan kami mempunyai data lengkap soal berita acara tersebut,” bebernya.

Sementara itu, Kepala Kejari Sumenep, Bambang Sutrisna enggan memberikan penjelasan secara lugas kepada media usai pertemuan dengan para kades yang menemuinya.

“Jawabannya sama dengan apa yang disampaikan saya kepada para kades tadi,” katanya seraya meninggalkan para awak media. (arifin/choir)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.