Sandang Predikat WDP, DPRD Bangkalan Bentuk Panja LHP BPK

Avatar of PortalMadura.Com
Sandang Predikat WDP, DPRD Bangkalan Bentuk Panja LHP BPK
Sidang Paripurna pembentukan panja

PortalMadura.Com, – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bangkalan, Madura, Jawa Timur menggelar rapat paripurna pembentukan dan penetapan Panitia Kerja () Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) tahun anggaran 2016, Selasa (4/7/2017).

Rapat yang dipimpin oleh Wakil Ketua , Abdurrahman Umar tersebut, sempat molor dari waktu yang ditentukan, yakni pukul 13.00 WIB, lantaran terkendala Rapat Pimpinan (Rapim) konsultasi antara pimpinan fraksi dan pimpinan DPR, sehingga rapat itu, baru dimulai pukul 14:48 WiB dan dihadiri 28 anggota dari 50 anggota dewan yang ada.

“Dengan ini, saya nyatakan rapat dibuka dan terbuka untuk umum,” terang dia.

Dalam rapat tersebut, terpilih sekitar 25 anggota Panitia Kerja (Panja) dari semua fraksi, dengan rincian, fraksi Gerindra 5, Fraksi PDIP 5, fraksi PAN 2, Fraksi Demokrat 3, Fraksi Golongan Sejahtra 3, Fraksi PKB 2, Fraksi PPP 3, dan Fraksi Hanura 2 orang.

“Panja ini mulai bekerja dari sekarang hingga nanti tanggal 14 Juli,” lanjut dia.

Pembentukan Panitia Kerja tersebut lantaran Bangkalan mendapatkan predikat Wajar Dengan Pengecualian (WDP) dalam Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) tahun 2016. Demikiann berdasarkan Peraturan Dalam Negeri (Permendagri) pasal 5 Nomor 13 Tahun 2010 tentang pedoman pelaksanaan fungsi pengawasan DPRD melakukan pembahasan atas LHP BPK dalam rapat panitia kerja.

“Ini dibentuk berdasarkan Permendagri, karena hasil LHP BPK saat ini mendapat WDP,” pungkasnya.(Hamid/Har)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.