3 Cara Lindungi File dari Serangan Ransomware, Perhatikan!

Avatar of PortalMadura.com
3-Cara-Lindungi-File-dari-Serangan-Ransomware,-Perhatikan!
ilustrasi (pixabay.com)

PortalMadura.Com – Salah satu ancaman yang paling berbahaya di internet adalah . Karena, cuma mengklik sebuah link yang tampak tidak berbahaya, kemudian Anda dengan mudahnya terkena serangan yang pada akhirnya semua data di PC atau jaringan terkunci.

Alhasil, untuk kembali mendapatkan atau membuka file yang telah dikunci oleh penjahat siber itu yaitu dengan membayar sejumlah uang tebusan paling seri pakai bitcoin atau mata uang kripto lainnya. Meskipun begitu, bukan berarti tidak ada cara lain untuk mengatasinya.

Apalagi bagi Anda yang sedang menjalankan bisnis, pasti membutuhkan cara agar bisa melindungi diri dari serangan ransomware atau jenis malware lainnya. Tenang saja, berikut ini cara ampuh menangkis serangan ransomware seperti dilansir Liputan6.com, dari laman Wired:

Waspadai Email

Belakangan ini, hacker (peretas) sering menggunakan metode social engineering (rekayasa sosial) seperti memalsukan email agar terlihat penting dari atasan agar dapat mengelambui korbannya.

Biasanya, mereka akan meminta korbannya untuk menginstal sebuah software (perangkat lunak) atau men-download file berbahaya yang telah disamarkan oleh pelaku kejahatan.

Karena itu, Anda harus ekstra hati-hati bila mana melihat sebuah email, perhatikan alamat email pengirim benar, struktur teks, dan file yang dibagikan tanpa peringatan apapun.

Instal Program yang Diperlukan

Ransomware tidak selalu masuk ke PC atau jaringan melalui email. Cara lain yang dapat dilakukan adalah dengan memanfaatkan celah keamanan di aplikasi resmi yang belum di update atau terima pembaruan dari developer (pengembang).

Oleh sebab itu, usahakan untuk tidak terlalu banyak menginstal program atau software di PC. Pastikan Anda mengunduh software atau aplikasi tersebut dari sumber resmi atau terpercaya. Intinya, jangan pakai software atau aplikasi bajakan.

Perbarui, Lindungi dan Back-Up

Selain hal di atas tersebut, ada baiknya Anda secara rutin untuk meng-update, melindungi, dan membuat cadangan file penting di jaringan terpisah atau drive yang lain.

Dengan rajin meng-update, entah itu OS atau antivirus maka Anda akan memiliki software terkini yang mampu menghalau berbagai macam malware atau virus.

Selain melindungi file dengan menggunakan perbaikan keamanan di OS atau software, ada baiknya Anda menginstal sebuah program antivirus pihak ketiga, seperti Norton, McAfee, Kaspersky, dan lainnya.

Hal terakhir adalah membuat cadangan data atau file penting ke jaringan server yang terpisah dari utamanya, atau Anda bisa menggunakan HDD atau SDD sehingga dapat dengan mudah melakukan perbaikan lebih cepat dan mudah.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.