BINUS Sambut Ramadan dengan Berbagi Kebahagiaan Bersama Komunitas

Avatar of hartono
BINUS Sambut Ramadan dengan Berbagi Kebahagiaan Bersama Komunitas
Dokumentasi Kegiatan Buka Bersama (Sumber: BINUS Media & Publishing)

PortalMadura.Com – Dalam semangat bulan suci Ramadan, BINUS University menggelar acara buka bersama yang mengundang partisipasi luas dari masyarakat sekitar. Acara dengan tema “Sinergi Kebahagiaan Ramadan untuk Indonesia Maju” ini berlangsung meriah di kampus BINUS @Kemanggisan, Kampus Anggrek, pada Kamis (20/3).

Hadir dalam acara tersebut berbagai perwakilan masyarakat termasuk para pejabat setempat seperti RT, RW, BINMAS, BABINSA, POLPP, juga 55 anak yatim piatu dan 53 anak yang mengikuti program bimbingan belajar BINUS. Sambutan hangat diberikan oleh Bapak Stephen Wahyudi Santoso, Chief Operating Officer sekaligus President of BINUS Higher Education. Dalam pidatonya, Bapak Santoso menekankan pentingnya kerjasama dan solidaritas dalam memajukan pendidikan dan pemberdayaan masyarakat Indonesia.

“Kami berterima kasih atas dukungan yang terus menerus diberikan oleh masyarakat kepada BINUS. Kami berkomitmen untuk berkontribusi pada masyarakat yang berkelanjutan, dan kami percaya itu adalah tanggung jawab kita bersama,” ujar Santoso.

Acara ini bertujuan untuk lebih mendekatkan BINUS dengan komunitas sekitarnya dan memupuk semangat kolektivitas dalam membangun negeri. Melalui kegiatan ini, BINUS berharap dapat berperan sebagai katalisator perubahan positif bagi masyarakat luas.

Selain sebagai kesempatan untuk berbagi kegembiraan di bulan Ramadan, acara ini juga merupakan manifestasi nyata dari komitmen BINUS dalam berkontribusi terhadap kesejahteraan masyarakat. Kegiatan berbuka puasa diisi dengan Sari Tilawah, Siraman Rohani, dan hiburan Marawis yang menghidupkan suasana. Sebagai bagian dari acara, BINUS juga membagikan 1.280 paket sembako kepada sekitar.

Fokus khusus juga diberikan kepada 55 anak yatim piatu dan 53 anak peserta program bimbingan belajar, yang mendapatkan pendidikan tambahan dari BINUS University.

Acara ini berhasil membangun atmosfer kekeluargaan dan kebahagiaan, menegaskan kembali tradisi tahunan BINUS dalam menyelenggarakan buka puasa bersama komunitas lokal.

Tentang BINUS Media & Publishing

Universitas Bina Nusantara merupakan institusi pendidikan swasta terkemuka di Indonesia, yang berada di bawah naungan Yayasan Bina Nusantara.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.