Ladies, Ini Dia 11 Tips Tampil Cantik Saat Ke Kampus

Avatar of PortalMadura.com
Ladies, Ini Dia 11 Tips Tampil Cantik Saat Ke Kampus
ilustrasi

Bukan Cuma Muka, Badan Anda Juga Perlu Dirawat dengan Body Lotion
Tidak hanya wajah Anda saja yang perlu dipercantik, kulit tubuh Anda juga butuh mendapat perhatian. Kulit tubuh yang sering dibiarkan kering tanpa pelembap akan kelihangan vitamin alami yang dimilikinya. Kalau terus dibiarkan, kulit Anda akan mengeriput, terlihat kusam, dan juga bersisik.

Nah supaya kulit Anda tetap sehat, jagalah terus kelembapan kulit tubuh dengan menggunakan body lotion. Oleskan secara rutin setiap habis mandi, di saat kulit masih lembap. Tapi jangan tunggu sampai kulit Anda kering, karena body lotion tidak akan berfungsi secara maksimal untuk ‘mengunci' air supaya tidak keluar dari tubuh Anda.

Sentuhan Terakhir, Pakai Parfum dengan Aroma yang Segar
Seperti asupan gizi harian yang disempurnakan dengan susu, riasan wajah dan keindahan kulit Anda juga perlu untuk disempurnakan dengan semprotan parfum beraroma segar.

Tubuh yang beraroma segar tidak hanya akan membuat orang-orang sekitar merasa nyaman, tetapi juga Anda pun menjadi lebih bersemangat dalam beraktivitas.

Untuk Keadaan Darurat, Pastikan 4 Barang Ini Ada di Dalam Tas Anda
Riasan Anda tidak selalu bisa bertahan lama. Entah terkena noda makanan atau bahkan tersapu air wudu saat akan salat. Untuk mengatasi keadaan darurat itu, pastikan empat barang ini tetap ada dalam tas Anda, seperti bedak tabur, lipstiku, tisu kering, dan kertas minyak

Cara-cara di atas memang bisa membuat Anda terlihat lebih cantik dan menarik saat beraktivitas di kampus. Tapi semua itu akan kembali pada diri Anda sendiri. Anda harus percaya diri dengan apa yang Anda miliki. Sebab, pembawaan diri yang baik akan membuat Anda terlihat semakin menarik, lho. Jadi, selamat mencoba ya! (hipwee.com/Lala)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.