Tata Cara Bangun Tidur Menurut Islam

Avatar of PortalMadura.com
Tata Cara Bangun Tidur Menurut Islam
Ilustrasi (pikiran rakyat)

PortalMadura.Com – Tidur merupakan waktu untuk mengistirahatkan diri dari kegiatan sebelumnya. Dalam Islam, tidur mempunyai beberapa adab yang dijelaskan dalam sejumlah riwayat hadis terkait sunah Rasulullah SAW. Seperti, berwudu, membaca doa sebelum tidur dan lain sebagainya.

Bangun tidur pun ada tata caranya, sesuai yang telah diajarkan Rasulullah SAW. Lantas apa saja yang harus dilakukan saat bangun tidur? Sebagaimana dilansir PortalMadura.Com dari laman okezone.com, berikut ini penjelasannya:

1. Saat bangun dari tidur, Nabi duduk terlebih dahulu.

2. Menghilangkan bekas ngantuknya dengan tangan.
Dilanjutkan membacakan 10 ayat terakhir Surat Ali Imran.

4. Membaca doa bangun tidur: Alhamdullillahilladzi ahyaanaa bada maa amaatanaa wa ilaihin nushur.
Artinya: “Segala puji bagi Allah yang telah menghidupkan kami setelah Dia ‘mematikan' kami, dan kepada-Nyalah kami dikembalikan.”

6. Setelah itu Nabi berdiri dan menuju ruang tertutup (toilet atau kamar mandi) untuk wudu.

7. Usai wudu, dilanjutkan salat malam.

Meskipun dalam keadaan tidur dan bangun harus selalu ingat Allah SWT. Hal ini terutama mengikuti sunah Nabi Muhammad SAW.

Wallahu a'lam bishawab.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.