Inilah Daftar Makanan yang Baik di Konsumsi saat Menyusui

Avatar of PortalMadura.Com
Inilah Daftar Makanan yang Baik di Konsumsi saat Menyusui

Kacang – kacangan
Kacang -kacangan sangat baik untuk karena kaya akan zat besi nan banyak mengandung protein non hewani sehingga bagus sekali untuk orang yang vegetarian. Kacang – kacangan bisa mengganti susu kalau anda memang alergi susu sapi sehingga ketika menyusui ASI tidak kekurangan protein.

Blueberry
Blueberry mampu menurunkan lemak yang berlebih pada tubuh anda. Juga mengandung zat antioksidan dan mampu mengatasi permasalahan metabolisme tubuh. Buah ini sangat baik untuk dijadikan konsumsi ketika diet dan blueberry memiliki banyak sekali khasiat lainnya seperti membuat tulang menjadi lebih kuat, mempertajam penglihatan.

Jeruk
Jeruk kaya sekali akan vitamin C karena itu jeruk sangat baik untuk ibu yang sedang menyusui. Munumlah jeruk setiap pagi atau bisa juga dijadikan sebuah jus yang enak manis (walaupun lebih baik kurangi gula). Jeruk juga biasa dipakai untuk memenuhi kebutuhan nutrisi untuk orang yang sedang melakukan diet.

Beras Merah
Beras merah sangat bergizi ibandingkan dengan beras biasa. Beras merah sangat baik untuk menurunkan berat badan anda tanpa harus mengurangi karbohidrat. Beras merah juga akan tetap membuat ASI menjadi lebih banyak dan rasa lelah letih lesu anda akan menghilang karena beras merah mampu meningkatkan energi.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.